Google Akan Segera Gabungkan Meet dan Duo untuk Saingi Zoom, Duo akan dihapuskan?

- 28 September 2020, 10:55 WIB
Google akan gabungkan Meet dan Duo untuk saingi Zoom
Google akan gabungkan Meet dan Duo untuk saingi Zoom /

Berita DIY - Google memiliki dua layanan video conference sekaligus yang dirancang menyasar target dan tujuan yang berbeda satu sama lain yakni Meet dan Duo.

Meet merupakan layanan panggilan video profesional untuk rapat bisnis, sementara Duo adalah layanan panggilan video non-profesional untuk pertemuan keluarga maupun sahabat.

Selain layanan video conference Meet dan Duo dari Google, Zoom juga menjadi layanan pertemuan video online gratis yang cukup banyak diminati masyarakat terlebih kemampuan Zoom yang dapat menampung 100 peserta lebih.

Baca Juga: Pertemuan Gratis Melalui Google Meet Akan Dibatasi Hanya 60 Menit, Berlaku Kapan?

Sebagaimana dilansir dalam ANTARA, Google saat ini tengah merencanakan adanya penggabungan Duo dan Meet untuk bersaing dengan Zoom karena disinyalir Duo tidak cukup dapat bertahan dibandingkan Meet.

Hal ini dikarenakan Meet lebih dominan sebagai konferensi video ketimbang dengan Duo sehingga diprediksikan Meet mampu bertahan.

Tujuan lain dari penggabungan Meet dan Duo adalah efisiensi agar pengguna tidak kebingungan antara menggunakan Meet atau Duo.

Baca Juga: Stefano Domenicali Akan Tinggalkan Kursi CEO Lamborghini Untuk Jadi Bos F1 Tahun Depan

Selama ini, Google kurang optimal dalam mengembangkan Meet untuk menyaingi Zoom karena Google juga harus mengembangkan Duo, sebagai contoh adalah ketika Google mengembangkan Duo gar dapat menampung peserta hingga 32 orang dan mulai dapat membagikan tautan.

Halaman:

Editor: Nia Sari

Sumber: Permenpan RB 9to5Google Phone Arena


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x