Vanuatu Usik RI, Netizen Indonesia Beraksi Buat Vanuata Matikan Kolom Komentar Instagram

- 1 Oktober 2020, 19:51 WIB
Pemimpin Vnauatu dan diplomat muda Indonesia dalam sidang PBB
Pemimpin Vnauatu dan diplomat muda Indonesia dalam sidang PBB /fixindonesia.pikiran-rakyat.com/Fix Indonesia

Berita DIY - Delegasi Indonesia Silvany Austin Pasaribu dalam sidang PBB mengenai Hak Asasi Manusia (HAM) berhasil mencuri perhatian perwakilan-perwakilan negara lain karena sikap tegas dan tanggapan cerdasnya terhadap tudingan Vanuatu terhadap Indonesia.

Dalam sidang PBB menganai HAM, Vanuatu menuding Indonesia melakukan pelanggaran HAM di tanah Papua dan meminta Dewan Keamanan PBB untuk berkunjung ke Papua dan menyelesaikan permasalahan HAM di Papua.

Tudingan itu sontak dibalas menggunakan hak jawab Indonesia yang disampaikan oleh Silvany dengan tegas dan lugas.

Baca Juga: Lakukan Ini dan Dapatkan Token Listrik Gratis untuk Oktober 2020 dari PLN, Melalui WA dan Website

"Sangat memalukan bahwa negara tunggal ini terus memiliki obsesi yang berlebihan dan tidak sehat tentang bagaimana seharusnya Indonesia mengatur dirinya sendiri," kata Silvany sebagaimana dilansir dalam Zona Jakarta.

Tudingan Vanuatu dan tanggapan Indonesia melalui Silvany menjadi pembahasan yang ramai diperbincangkan akhir-akhir ini termasuk menimbulkan banyak respon tidak senang terhadap Vanuatu khususnya di Instagram

Salah satu akun media sosial yang menjadi sasaran netizen adalah akun Facebook dan Instagram milik Kantor Pariwisata Vanuatu.

Baca Juga: Anies Baswedan Terancam Turun Jabatan Dari Gubernur DKI Jakarta Karena Hal Ini?

Manajer Komunikasi Kantor Pariwisata, Nick Howett mengungkapkan bahwa dirinya tidak terkejut atas komentar-komentar yang jumlahnya ribuan diperuntukkan Vanuatu dengan nada rasis dan sinis.

Halaman:

Editor: Nia Sari

Sumber: Zona Jakarta Portal Jember


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x