Profil Liz Truss Terpilih Jadi Perdana Menteri Inggris Baru dari Partai Konservatif Karier Politik, Pendidikan

- 6 September 2022, 10:25 WIB
Profil Liz Truss terpilih jadi Perdana Menteri Inggris baru mengganti Boris Johnson dari Partai Konservatif, karier politik dan pendidikan.
Profil Liz Truss terpilih jadi Perdana Menteri Inggris baru mengganti Boris Johnson dari Partai Konservatif, karier politik dan pendidikan. /Reuters/Hannah McKay

BERITA DIY - Berikut informasi profil Liz Truss terpilih jadi Perdana Menteri Inggris baru mengganti Boris Johnson dari Partai Konservatif, karier politik dan pendidikan.

Nama Liz Truss hari ini menjadi perbincangan karena baru saja terpilih menjadi Perdana Menteri Inggris yang baru.

Liz Truss terpilih dari Partai Konservatif untuk menggantikan Boris Johnson yang sebelumnya menjadi Perdana Menteri Inggris.

Dikutip dari ANTARA, Liz Truss dinyatakan memenangi pemungutan suara anggota Partai Konservatif dengan perolehan 81.326 suara berbanding 60.399 suara.

Baca Juga: Siapa Salman Rushdie Trending? Ini Biodata dan Profil Salman Rushdie: Karier Lengkap Karya dan Penghargaan

Hasil pemungutan suara parlemen menunjukkan, Truss memperoleh suara sebesar 57,4% sementara Sunak 42,6%. Ia pun resmi menjadi perdana menteri keempat Inggris dari Partai Konservatif.

Sebagai informasi Boris Johnson, yang terpaksa mengumumkan pengunduran dirinya pada Juli setelah skandal berbulan-bulan membuat dukungan untuk pemerintahannya terkuras dan para menteri mundur untuk memaksanya mundur.

Lalu siapa Liz Truss sosok pengganti Boris Johnson sebagai Perdana Menteri Inggris terpilih dari Partai Konservatif.

Liz Truss merupakan perdana menteri Inggris ke-56 dan perdana menteri wanita ketiga yang memimpin negara Inggris.

Baca Juga: Profil Nicole Shanahan, Istri Pendiri Google yang Diduga Selingkuh dengan Bos Tesla Elon Musk, Keturunan Mana?

Sebelumnya Tiz Truss menjabat sebagai Menteri Luar Negeri Inggris di bawah kepemimpinan Perdana Menteri Boris Johnson.

Dia juga dicatat sebagai Menteri Perempuan dan Kesejahteraan Inggris, simak karier politiknya berikut.

Memiliki nama lengkap Mary Elizabeth Truss, ia lahir pada 26 Juli 1975 di Oxford, Inggris. Ayahnya adalah seorang profesor matematika dan ibunya seorang perawat.

Liz Truss kuliah di Merton College, Oxford, dan menjadi Presiden Demokrat Liberal Universitas Oxford.

Baca Juga: Profil dan Biodata Alina Kabaeva yang Dikabarkan Hamil Anak dari Presiden Rusia Vladimir Putin

Pada tahun 1996, ia lulus dan bergabung dengan Partai Konservatif. Kemudian bekerja di Shell and Cable & Wireless, dan merupakan wakil direktur dari think tank Reform.

Truss terpilih untuk South West Norfolk pada pemilihan umum 2010. Sebagai backbencher, ia menyerukan reformasi di beberapa bidang kebijakan termasuk pengasuhan anak, pendidikan matematika dan ekonomi.

Dia mendirikan Free Enterprise Group of Conservative MPs dan menulis atau ikut menulis sejumlah makalah dan buku, termasuk After the Coalition (2011) dan Britannia Unchained (2012).

Liz Truss mulai bergabung di parlemen Inggris pada 2010. Sejak itu, ia mulai merintis berbagai jenis jabatan di kementerian hingga akhirnya setelah satu dekade berada di pemerintahan Inggris.

Baca Juga: Kronologi Shinzo Abe yang Ditembak Saat Pidato, Simak Profil dengan Perjalanan Politik Mantan PM Jepang Itu

Ia diangkat sebagai Sekretaris Negara untuk Urusan Luar Negeri, Persemakmuran, dan Pembangunan pada 15 September 2021.

Sebelumnya, Liz Truss diangkat sebagai Menteri Perempuan dan Kesetaraan pada 10 September 2019. Dia terpilih sebagai anggota parlemen Partai Konservatif untuk Norfolk pada 2010.

Kemudian pada usia ke-46 tahun, pada 2021 Liz Truss mengambil alih jabatan Dominic Raab sebagai menteri luar negeri.

Demikian informasi profil Liz Truss terpilih jadi Perdana Menteri Inggris baru mengganti Boris Johnson dari Partai Konservatif, karier politik dan pendidikan.***

Editor: Aziz Abdillah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x