5 Jenis Olahraga yang Bikin Badan Kurus dengan Cepat dan Tips Diet Menurunkan Berat Badan

29 Mei 2022, 14:58 WIB
Ilustrasi - Berikut tujuh jenis olahraga yang bisa bikin kurus dengan cepat. /PIXABAY/@StockSnap

BERITA DIY - Simak lima jenis olahraga yang bisa membuat badan kurus dengan cepat beserta tips diet sehat bagi pemula yang ingin menurunkan berat badan.

Banyak orang yang ingin berat badan turun dengan cepat. Ternyata ada beberapa olahraga yang mampu membakar lemak membandel.

Menurunkan berat badan dengan cepat akan lebih maksimal dengan melakukan olahraga yang tepat dan melakukannya dengan kontisten beserta ada hal untuk dilaksanakan dan dihindari selama program diet.

Baca Juga: Ingin Menurunkan Berat Badan Tanpa Olahraga? Lakukan 10 Hal Berikut

Obesitas menyebabkan efek samping yang mengganggu kesehatan. WHO mencatat ada lebih dari 1,9 miliar orang dewasa kelebihan berat badan.

Adapun efek samping bagi orang yang kelebihan berat badan hingga obesitas di antaranya jantung, gangguan tidur, stroke, dan penyakit kandung empedu.

Banyak faktor yang bisa memengaruhi berat badan seseorang, di antaranya gaya hidup, tingkat stres, kondisi medis, hingga pola makan. Suplemen yang menjanjikan berat badan turun dengan instan memiliki efek samping bagi penggunanya.

Baca Juga: 8 Cara Menurunkan Gula Darah Tinggi Tak Perlu Pakai Obat, Lakukan Olahraga hingga Konsumsi Makanan Jenis Ini

Oleh karena itu, akan lebih baik jika orang membuat program penurunan berat badan yang terencana dengan baik. Kedisiplinan dan konsisten adalah kunci dari keberhasilan ini.

Cara paling sehat dan ampuh untuk menurunkan berat badan adalah dengan melibatkan aktivitas fisik, perubahan gaya hidup, mengurangi stres, dll.

Menurut healthifyme.com, ada cara ampuh untuk diet bagi pemula, dari melakukan beberapa jenis olahraga, merubah pola makan, dll. 

Baca Juga: 3 Cara Menurunkan Berat Badan dengan Cepat, Aman dan Sehat Dilengkapi Pola Makan yang Benar untuk Diet

1. Melakukan aktivitas fiisik seperti olahraga

Alasan utama mengapa sebagian orang memiliki berat badan lebih adalah jarang melakukan olahraga. Cobalah mulai melakukan aktivitas fisik yang ringan dan bertahap.

Berikut ini beberapa jenis olahraga yang mampu menurunkan berat badan dengan cepat:

- Yoga

- Zumba

Baca Juga: 5 Rekomendasi Makanan Pengganti Nasi untuk Diet, Lebih Sehat dan Bikin Kenyang Lebih Lama

- Olahraga angkat berat

- Jogging

- Berlari

- Renang

Seluruh aktivitas fisik tersebut dapat membantu orang untuk membakar kalori. Kuncinya adalah konsistensi, sekali Anda memulai maka lakukan itu terus-menerus dan rasakan hasilnya akan datang.

Baca Juga: 8 Manfaat Konsumsi Madu untuk Kesehatan Tubuh: Baik untuk Diet dan Sistem Imun Tubuh

2. Melakukan diet atau menjaga pola makan

Konsep sederhana diet adalah dengan menghitung berapa kalori yang dikonsumsi dan berapa kalori yang dibakar. Apabila seseorang membatasi jumlah konsumsi kalori, maka tubuh akan mencari cara lain untuk menghasilkan energi.

Apabila seseorang lebih sedikit makan kalori namun dengan nutrisi seimbang, maka ini adalah cara yang tepat untuk menurunkan berat badan.

Tubuh akan menggunakan lemak yang ada untuk melepaskan energi yang dibutuhkan dalam melakukan aktivitas sehari-hari.

Baca Juga: 4 Manfaat Lengkap Konsumsi Nanas untuk Program Diet yang Efektif Bakar Lemak dan Picu Metabolisme Tubuh

Ada berbagai macam metode diet, salah satunya dengan puasa 16/8. Yang artinya, orang harus makan dalam 8 jam dan sisa 16 jam untuk berpuasa.

Selain itu, adapula yang memilih memakan tumbuh-tumbuhan dan buah-buahan dalam program diet yang sedang dijalani. Meskipun begitu, cara ini memiliki kelemahan, yaitu hilangnya nutrisi penting dari produk hewani.

Metode yang paling populer adalah diet rendah karbohdirat, yang artinya seseorang membatasi konsumsi karbohidrat dan menggantinya dengan produk protein.

Baca Juga: Resep dan Cara Membuat Kue Nagasari Tepung Beras untuk Ide Jualan Dijamin Legit, Lembut, dan Lezat

3. Tingkatkan asupan protein

Seperti yang disinggung sebelumnya, orang bisa meminimalisir karbohidrat dengan mengonsumsi protein ketika diet.

Mengonsumsi protein dapat mengurangi rasa lapar dan meningkatkan rasa kenyang. Ini membantu mengurangi orang memakan kalori yang berlebih.

Adapun contoh makanan yang kaya akan protein dalam proses diet adalah ikan, yoghurt, almond, susu, ikan tuna, tahu, telur, daging sapi, dll.

Baca Juga: Resep dan Cara membuat Capcay Tofu Ala Rumahan yang Simple, Gurih, dan Lezat untuk Menu Keluarga

4. Minum lebih banyak air

Ganti minuman manis dan berkalori dengan air. Minum air putih selama 30 menit sebelum makan dapat membantu menurunkan berat badan dengan cara mengurangi asupan kalori.

Penelitian terbaru menunjukkan bahwa orang yang minum air 30 menit sebelum makan dapat mengalami penurunan berat badan 44 persen lebih besar daripada mereka yang tidak.

5. Kurangi stres dan mulai mengatur pola tidur

Orang yang mengalami stres cenderung sulit tidur dan berdampak pada insomnia. Oleh karena itu, hentikan kebiasaan ini dan ganti dengan memikirkan hal-hal positif.

Baca Juga: Resep Dimsum Ayam Udang Halal Rasa Gurih Kenyal, Ide Bisnis Frozen Food Jual Rp 1000-an Begini Cara Buatnya

Apabila pikiran tenang maka pola tidur pun akan terjaga. Orang yang kurang tidur dikaitkan dengan hormon seperti leptin dan ghrelin.

Hormon-horomon tersebut meningkatkan keinginan untuk makan makanan yang tidak sehat dan berkontribusi pada peningkatan berat badan.

Demikian lima jenis olahraga yang bisa membuat badan kurus dengan cepat hingga tips diet menurunkan berat badan.***

Editor: Inayah Bastin Al Hakim

Tags

Terkini

Terpopuler