Profil dan Biodata Lengkap Elon Musk yang Menantang Presiden Rusia Vladimir Putin untuk Berduel

- 16 Maret 2022, 09:40 WIB
Profil dan biodata lengkap Elon Musk yang menantang Presiden Rusia Vladimir Putin untuk berduel lewat akun Twitternya
Profil dan biodata lengkap Elon Musk yang menantang Presiden Rusia Vladimir Putin untuk berduel lewat akun Twitternya /PIXABAY/@tumisu

BERITA DIY- Simak berikut ini profil dan biodata lengkap Elon Musk yang menantang Presiden Rusia Vladimir Putin untuk berduel. Elon Musk merupakan pebisnis sukses salah satu bisnisnya yang terkenal adala Tesla Motors.

Saat ini Elon Musk sedang menjadi perbincangan karena cuitannya di Twitter yang menantang Presiden Rusia Vladimir Putin untuk berduel dengannya dan taruhannya adalah Ukraina.

Siapa sebenarnya Elon Musk yang berani menantang orang nomor satu di Rusia tersebut. Dalam artikel ini terdapat profil lengkap dari Elon Musk.

Baca Juga: Profil GoTo Perusahaan yang Mulai Lepas Saham di IPO: Bergerak Bidang Apa dan Berapa Harga Jual Per Saham?

Elon Musk memiliki nama lengkap Elon Reeve Musk, lahir di Pretoria, Afrika Selatan, pada 28 Juni 1971. Dia merupakan pebisnis dan saat ini tinggal di Los Angeles, California.

Dia merupakan keturunan campuran Kanada dan Afrika Selatan. Elon Musk memiliki darah Kanada dari sang ibu Regina Saskatchewan dan berdarah Afrika selatan dari sang ayah.

Ayah Elon Musk bernama Errol Musk merupakan seorang ahli elektro mekanik, pilot, dan juga pelaut.

Pengusaha berdarah campuran ini memiliki dua adik. Adik laki-lakinya bernama Kimbal Musk dan adik perempuannya Tosca Musk.

Baca Juga: Profil Maria Vania yang Dikabarkan Dekat dengan Billy Syahputra Lengkap dengan Karier, Zodiak, dan Instagram

Pengusaha Tesla Inc ini memiliki tujuh orang anak laki-laki yaitu: Nevada, Griffin, Xavier, Damian, Saxon, Kai, dan Ae.

Dia merupakan alumni beberapa universitas ternama yaitu Queen’s School of Business di kampus ini Elon Musk mengikuti kuliah perdagangan.

Kampus lainnya itu The Wharton School of the University of Pennsylvania di kampus ini Elon Musk kuliah di jurusan ekonomi dan Fisika. Dia melanjutkan Ph.D di jurusan Fisika pada kampus Stanford University.

Baca Juga: Profil Wulan Guritno, Viral Usai Jadi Bintang Tamu di YouTube Vindes: Lahir Dimana dan Darah Keturunan Mana?

Elon Musk merupakan pengusaha sukses yang mendirikan beberapa perusahaan teknologi yang populer seperti:

1. SpaceX yang bergerak di bidang teknologi Antariksa

Space Exploration Technologies (SpAceX) didirikan pada Juni 2002. SpaceX mengembangkan dan memproduksi wahana luncur Antariksa dan sedang memajukan teknologi roket.

SpaceX sudah mengeluarkan tiga produk yaitu roket Falcon 1 dan Falcon 9 serta wahana Antariksa pertamanya Dragon.

Baca Juga: Apakah MUI Itu Ormas? Simak Sejarah Berdiri dan Profil Lengkap Majelis Ulama Indonesia

2. Tesla Inc yang bergerak di bidang otomotif

Tesla Inc merupakan perusahaan yang bergerak di bidang otomotif yang awalnya membuat mobil sport listrik. Mobil listrik yang sudah diproduksi salah satunya adalah Tesla Roadster yang sudah terjual 2.500 unit di 31 Negara.

Produk lain yang juga suda diproduksi oleh perusahaan ini adalah sedan Model S empat pintu tahun 2012 dan Model X tahun 2012.

Baca Juga: Profil Grace Tahir, Parodikan Indra Kenz di Private Jet: Karier, Anak Konglomerat, Akun IG dan Nama Suami

3. SolarCity

SolarCity merupakan perusahaan yang bergerak di penyaluran sistem tenaga surya terbesar di Amerika Serikat. SolarCity dan Tesla Motors bekerja sama dalam memanfaatkan baterai mobil listrik untuk mengurangi pemanasan global.

Bisnis yang digeluti Elon Musk tidak hanya tiga perusahaan itu tetapi masih banyak lagi bisnis lain yang dia kembangkan di Amerika Serikat.

Demikian informasi profil dan biodata lengkap Elon Musk yang menantang Presiden Rusia Vladimir Putin untuk berduel.***

Editor: Arfrian Rahmanta


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x