Profil dan Biodata Jung Ho Yeon pemeran Kang Sae Byeok di Film Squid Game, Punya Karier Sebagai Model

- 21 September 2021, 18:15 WIB
Profil dan dan biodata dari Jung Ho Yeon pemeran Kang Sae Byeok di seri drama thriller Squid Game.
Profil dan dan biodata dari Jung Ho Yeon pemeran Kang Sae Byeok di seri drama thriller Squid Game. /Tangkap layar Instagram.com/@hoooooyeony

BERITA DIY - Pemeran Kang Sae Byeok di series Squid Game menarik banyak perhatian penonton. Parasnya yang ayu dan berkarakter kuat juga dominan membuat Kang Sae Byeok digemari.

Lantas, siapakah aktris yang begitu apiknya memerankan karakter Kang Sae Byeok itu?

Dia adalah Jung Ho Yeon. Nama Jung Ho Yeon baru mulai banyak dicari setelah serial thriller Squid Game rilis di Netflix pada 17 September 2021 kemarin.

Baca Juga: Profil Gabby Petito, Selebgram Amerika yang Ditemukan Setelah 18 Hari Hilang

Serial Squid Game meraih skor bagus karena menawakan plot cerita yang tidak biasa dan didukung dengan akting dari para aktor-aktrisnya yang begitu memuaskan. Di situs IMDb drama seri ini mendapat nilai 8.3/10 dan 97 persen penilaian dari pengguna Google.

Drama seri Squid Game menjadi debut akting Jung Ho Yeon di dunia seni peran, kesuksesan serial ini membuat namanya kian melejit.

Sebelum tenar sebagai aktris, Jung Ho Yeon sudah lebih dulu menjajal karier di dunia modeling. Tak tanggung-tanggung berbagai brand internasional pernah mengontraknya.

Hebatnya lagi, Jung Ho Yeon bahkan sudah bergabung dengan beberapa agensi model di luar Korea Selatan, yaitu di Eropa dan Amerika Serikat.

Perjalanan karir modeling Jung Ho Yeon dimulai ketika ia berusia 16 tahun. Ia memulai runway pertamanya di Seol Fashion Week sebagai model independen. Mulai dari situ ia kemudian bergabung ke agensi ESteem Model, Korea Selatan.

Makin berkembang, ia menjadi kontestan di acara Korea’s Next Top Model 4 tahun 2013 dan menjadi juara runner-up.

Prestasi di usia belia itu yang mengantarkan Jung Ho Yeon menjadi lebih populer dan menarik peratian para produser, sehingga ia mendapat banyak tawaran untuk tampil di sejumlah cover majalah dan menjadi bintang iklan.

Baca Juga: Profil Chen Personil EXO yang Dikabarkan Ulang Tahun Hari Ini, Lengkap Biodata, Karier, dan Akun Medsos

Di usia 22 tahun pada 2016, Jung Ho Yeon berhasil tembus ke kancah internasional. Ia dikontrak brand Prancis ternama, Louis Vuitton. Di musim yang sama ia bahkan melakukan catwalk untuk berbagai brand seperti Fendi, Marc Jacb, Max Mara, Alberta Ferretti.

Lebih banyak, ia juga melakukan catwalk untuk brand Dolce & Gabbana, Channel, Burberry, Bottega Veneta, Tory Burch, hingga Roberto Cavalli.

Laman model.com pun menempatkan nama Jung Ho Yeon sebagai di jajaran50 model terbaik selama kurun empat tahun berturut. Ia bahkan merai gelar Star Award In Modeldi ajang Asia Model Festival in SEOUL Asia Model Awards di tahun 2019.

Soal kehidupan pribadinya, Jung Ho Yeon tak terlalu banyak mengumbar di media sosial miliknya. Kebanyakan ia hanya membagikan hasil foto-foto modeling untuk majalah atau photoshoot.

Namun diketahui, ia kini masih menjalin hubungan dengan aktor Korea Selatan, Lee Dong Hwi. Kekasih Jung Ho Yeon ini sudah banyak bermain peran seperti di K-drama Replay 1988 sebagai Ryu Dong Ryong, Extreme Job (2019), Exit (2019), dan Pegasus Market (2019).

Hubungan mereka berjalan 6 tahun sejak tahun 2015 dan go-publik di tahun 2016. Keduanya terpaut jarak usia 9 tahun, Jung Ho Yeon 27 tahun dan Lee Dong Hwi 36 tahun.

Baca Juga: Ini Profil Gabby Petito, Selebgram Amerika yang Sempat Hilang Secara Misterius dan Kini Telah Ditemukan FBI

Biodata Jung Ho Yeon

  • Nama Lengkap: Jung Ho Yeon
  • Nama Panggung: HoYeon Jung
  • Tempat, Tanggal Lahir: Seoul, 23 Juni 1994
  • Usia: 27 tahun
  • Profesi: Model, Aktris
  • Agensi: ESteem Models (Korea), The Society Management (New York), Elite Model Management (Paris, Milan, London, Amsterdam, Barcelona, Copenhagen), Nomad Management (Los Angeles, Miami Beach), dan Saram Entertainment (acting)
  • Instagram: @hoooooyeony

Demikian profil dan biodata dari Jung Ho Yeon pemeran Kang Sae Byeok di seri drama thriller Squid Game.***

Editor: Arfrian Rahmanta


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x