Insentif Kartu Prakerja Lebaran Idul Fitri 1443 H Kapan Cair? Ini Cara Cek Jadwal Pencairan di Dashboard

- 28 April 2022, 06:35 WIB
Ketahui kapan cair insentif Kartu Prakerja saat Lebaran Idul Fitri 1443 H. Simak cara cek jadwal pencairan di dashboard masing-masing akun.
Ketahui kapan cair insentif Kartu Prakerja saat Lebaran Idul Fitri 1443 H. Simak cara cek jadwal pencairan di dashboard masing-masing akun. /PIXABAY/EmAji

BERITA DIY - Ketahui kapan cair insentif Kartu Prakerja saat Lebaran Idul Fitri 1443 H. Simak cara cek jadwal pencairan di dashboard masing-masing akun.

Bagi para peserta Kartu Prakerja yang telah menyelesaikan pelatihan kerja dan dapat sertifikat, ketahui jadwal insentif Rp600 ribu saat Lebaran Idul Fitri.

Dana insentif Kartu Prakerja tersebut tentu bisa digunakan sebagai THR Lebaran Idul Fitri tahun ini atau sekadar jadi pegangan saat mudik.

Baca Juga: Jadwal Pencairan Insentif Kartu Prakerja Selama Libur Idul Fitri 2022, Cek Status Penyaluran dengan Cara Ini

Secara resmi, pihak panitia atau PMO Kartu Prakerja telah mengumumkan bahwa pencairan insentif Kartu Prakerja akan kembali dilakukan sebelum tanggal 28 April 2022.

Informasi tersebut diumumkan oleh PMO Kartu Prakerja melalui akun Instagram resminya seperti dikutip pada Rabu, 27 April 2022.

"Pencairan insentif yang sudah dijadwalkan akan tetap berjalan seperti biasa hingga terakhir tanggal 28 April 2022 dan selebihnya akan dilanjutkan sesuai dengan regulasi dan informasi yang diumumkan," demikian bunyi pengumuman tersebut.

Baca Juga: Mohon Maaf 7 Golongan Ini Gagal Lolos Seleksi Kartu Prakerja Gelombang 27, Cek Pengumuman di Dashboard

Jika memerhatikan pengumuman di atas, maka jika peserta Kartu Prakerja belum menerima pencairan insentif setelah 28 April 2022, maka akan kembali dilanjutkan setelah cuti bersama, yakni 9 Mei 2022.

Halaman:

Editor: Iman Fakhrudin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x