Pemerintah Resmi Umumkan Sidang Isbat Idul Fitri 2022 di Tanggal Ini, Mungkinkah Lebaran Beda Tanggal?

- 19 April 2022, 14:05 WIB
Ilustrasi - Keterangan Sidang Isbat Kemenag penetapan kapan tanggal Idul Fitri Lebaran 2022 atau 1443 H.
Ilustrasi - Keterangan Sidang Isbat Kemenag penetapan kapan tanggal Idul Fitri Lebaran 2022 atau 1443 H. /PIXABAY/suhailsuri

Setidaknya dalam rilis resmi disebutkan bahwa terdapat 99 titik di berbagai daerah di Indonesia yang nantinya akan secara bersamaan melakukan rukyatul hilal dan memaparkan hasilnya dalam Sidang Isbat.

Baca Juga: Lebaran 2022 Tanggal Berapa? Penetapan Idul Fitri Muhammadiyah, Pelaksanaan Sidang Isbat NU, dan Pemerintah

Lebih lanjut, jika menilik pada aturan masuknya bulan baru khususnya pada penanggalan Hijriah sendiri telah terdapat aturan resmi yang akan diberlakukan oleh Kemenag.

Dalam aturannya, pergantian bulan pada penanggalan Hijriah baru dapat dimasuki atau sesuai kriteria, jika nantinya posisi hilal pada orbit telah mencapai minimal pada posisi 3 derajat.

Namun demikian, jika nantinya ternyata posisi hilal pada orbit belum memenuhi posisi minimal 3 derajat tersebut, maka nantinya akan tanggal bulan Ramadhan akan dibulatkan hingga 30 hari.

Baca Juga: Awal Puasa Ramadhan 2022 di Sejumlah Negara, Ini Hasil Sidang Isbat Pemerintah Indonesia dan NU - Muhammadiyah

Sebelumnya disebutkan bahwa salah satu organisasi keagamaan yaitu Muhammadiyah secara resmi telah menetapkan tanggal kapan akan merayakan Idul Fitri atau Lebaran.

Dalam maklumat yang telah resmi dirilis beberapa waktu yang lalu, Muhammadiyah menyatakan bahwa akan mulai memasuki 1 Syawal 1443 H yaitu pada Senin 2 Mei 2022 mendatang.

Demikianlah informasi yang dapat diberikan mengenai jadwal Sidang Isbat penentuan tanggal Idul Fitri atau Lebaran yang akan dilaksanakan pada 1 Mei 2022 yang akan datang.***

Halaman:

Editor: Muhammad Naufal Alyaa


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah