Kemensos Bocorkan Cara Masuk Daftar Penerima BPNT Februari 2022, Bansos Sembako Rp600 Ribu Cair Mulai Besok

- 21 Februari 2022, 11:43 WIB
Kemensos bocorkan cara masuk daftar penerima BPNT Februari 2022, bansos sembako Rp600 ribu cair mulai besok. Cek cekbansos.kemensos.go.id sekarang.
Kemensos bocorkan cara masuk daftar penerima BPNT Februari 2022, bansos sembako Rp600 ribu cair mulai besok. Cek cekbansos.kemensos.go.id sekarang. /ANTARA FOTO/ADENG BUSTOMI

BERITA DIY - Kemensos bocorkan cara masuk daftar penerima BPNT Februari 2022, bansos sembako Rp600 ribu cair mulai besok. Cek cekbansos.kemensos.go.id sekarang.

BPNT atau Bantuan Pangan Non Tunai merupakan program Kemensos yang bertujuan untuk menciptakan ketahanan pangan bagi masyarakat miskin via bansos sembako.

Jika masuk dalam daftar penerima bansos sembako, masyarakat miskin akan mendapat BPNT Rp2,4 juta yang mana cair sebanyak 12 kali dalam setahun.

Baca Juga: Data Penerima Bansos Sembako Januari 2022 Bisa Cek Di Sini: Ini Cara Mencairkan BPNT, Bantuan Berupa Apa Saja?

Baca Juga: Nama yang Masuk Daftar Ini Segera Ambil BPNT Februari, 18 Juta Penerima Bansos Sembako Dapat 2 Tanda Berikut

Artinya per bulannya masyarakat miskin akan dapat bansos sembako Rp200 ribu. Pada Februari 2022 ini, BPNT yang diterima merupakan rapelan bansos 3 bulan.

Jika masuk ke dalam daftar penerima BPNT di cekbansos.kemensos.go.id, masyarakat miskin akan mendapat kartu ATM bansos sembako yang diterbitkan bank BUMN.

Lalu kartu ATM bansos sembako yang sudah berisikan saldo dapat ditukarkan dengan sejumlah bahan pokok di warung yang sebelumnya telah ditunjuk Kemensos.

Baca Juga: Penuhi 4 Syarat Dapat BPNT Rp2,4 Juta di Februari 2022, Dapatkan 2 Tanda Lolos Agar Bansos Sembako Bisa Cair

Baca Juga: Ketahui Penyebab Saldo BPNT Kosong dan Kenapa BPNT Dicabut & Dikurangi via WA Berikut, Daftar Bansos Klik Ini

Berikut cara mendapat Kartu Bansos Sembako:

  1. Pendaftaran peserta Keluarga Penerima Manfaat (KPM) dilakukan oleh Kemensos

  2. Calon KPM akan mendapat surat pemberitahuan berisi teknis pendaftaran di tempat yang telah ditentukan

  3. Data yang telah diisi oleh calon penerima diproses secara paralel dan sinergis oleh bank yang tergabung dalam Himpunan Bank Milik Negara (Himbara), kantor kelurahan dan kantor walikota/ kabupaten

  4. Calon KPM perlu membawa data pelengkap seperti Kartu Keluarga (KK), KTP, NIK (jika ada), dan Kode Unik Keluarga/Individu dalam Data Terpadu

  5. Setelah verifikasi data selesai, penerima bantuan sosial akan dibukakan rekening di bank dan mendapatkan Kartu Keluarga Sejahtera (KKS)

  6. Penerima bantuan sosial yang telah memiliki KKS dapat langsung datang ke e-warong (Elektronik Warung Gotong Royong) terdekat

Baca Juga: NIK KTP Berciri Ini Segera Ambil BPNT Rp2,4 Juta Februari 2022, WA Nomor Berikut Jika Bansos Sembako Tak Cair

Baca Juga: Klik Aplikasi BPNT untuk Cek Siapa Saja Masuk Daftar Penerima Bansos Sembako 2022, Cek Saldo Bantuan Lewat HP

Simak syarat dapat BPNT:

  • Berstatus WNI (Warga Negara Indonesia)
  • Termasuk ke dalam golongan keluarga miskin atau rentan miskin.
  • Bukan Aparatur Sipil Negara (ASN), TNI, dan Polri.
  • Warga terdampak covid-19 atau kehilangan mata pencaharian karena pemutusan hubungan kerja (PHK)

Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Muhadjir Effendy menjelaskan, BPNT akan mulai disalurkan PT Pos mulai 22 Februari 2022.

“Bansos yang dikelola Kemensos yaitu Program Sembako dan PKH juga harus dipastikan agar diterima masyarakat sebelum bulan Maret 2022," ucapnya dikutip dari laman resmi Kemenko PMK.

Baca Juga: Jadwal Kapan Bansos Sembako Februari Cair, Rp200 Ribu Cair di Tanggal Ini! WA Nomor Ini Jika Tak Dapat BPNT

Baca Juga: Penuhi 4 Syarat Dapat BPNT Rp2,4 Juta di Februari 2022, Dapatkan 2 Tanda Lolos Agar Bansos Sembako Bisa Cair

Berikut cara cek kamu masuk daftar penerima BPNT atau tidak:

  1. Buka aplikasi atau link online cekbansos.kemensos.go.id.
  2. Masukan nama Provinsi, Kabupaten atau Kota, Kecamatan, dan Desa atau Kelurahan sesuai dengan Kartu Tanda Penduduk (KTP).
  3. Masukan nama lengkap sesuai dengan KTP.
  4. Masukan kode verifikasi yang tertera, dan tekan ‘refresh’ jika kode yang muncul kurang jelas.
  5. Tekan tombol ‘Cari Data’.

Adapun tanda penerima Bansos BPNT dari Kemensos, yakni memiliki Kartu Keluarga Sejahtera atau KKS. Tanda kedua adalah terdaftar di dtks.kemensos.go.id dan cekbansos.kemensos.go.id.

Baca Juga: Fix! Ini Tanggal Pasti BPNT Kapan Cair di Februari 2022, Penuhi 4 Syarat Ini untuk Pencairan Bansos Sembako

Baca Juga: Daftar Nama Penerima BPNT Tahap 2 Ini Dapat Bansos Sembako Rp600 Ribu Mulai Besok, WA Nomor Ini Jika Tak Dapat

Berikut cara daftar jadi penerima BPNT:

1. Unduh aplikasi Cek Bansos di Play Store
2. Apabila belum memiliki akun, pilih menu Buat Akun Baru
3. Setelah aktivasi, masuk ke dalam akun
4. Pilih menu Daftar Usulan. Pemilik akun dapat mendaftarkan dirinya, keluarga, atau masyarakat lain atau fakir miskin lain
5. Isi data sesuai dengan data kependudukan (KTP dan KK)
6. Pada menu Pilih Jenis Bantuan Sosial dapat diisi bila NIK sudah terdaftar pada DTKS

Demikian penjelasan Kemensos bocorkan cara masuk daftar penerima BPNT Februari 2022, bansos sembako Rp600 ribu cair mulai besok. Cek cekbansos.kemensos.go.id sekarang.***

Editor: MR Firmansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x