Cek Dashboard Kartu Prakerja, Ada Fitur Baru Aduan Tak Pernah Lolos! Yuk Isi Sebelum Daftar Gelombang 23

- 9 Januari 2022, 06:16 WIB
Cek dashboard Kartu Prakerja di www.prakerja.go.id, ada fitur baru aduan tak pernah lolos. Yuk isi sebelum daftar gelombang 23.
Cek dashboard Kartu Prakerja di www.prakerja.go.id, ada fitur baru aduan tak pernah lolos. Yuk isi sebelum daftar gelombang 23. /Tangkap layar prakerja.go.id

BERITA DIY - Cek dashboard Kartu Prakerja di www.prakerja.go.id, ada fitur baru aduan tak pernah lolos. Yuk isi sebelum daftar gelombang 23.

Seperti diketahui, pendaftar Kartu Prakerja dari waktu ke waktu makin tinggi. Hal itu tampak dari data jumlah pendaftar program semi bansos ini.

Pada tahun 2021 lalu, ada 79 juta pendaftar Kartu Prakerja di www.prakerja.go.id. Tapi dari jumlah itu hanya 5,9 juta peserta saja yang lolos.

Baca Juga: Masukkan Nama dan Alamat ke Link Ini, Jangan Kaget Kamu Masuk Daftar Penerima Bansos PKH 2022 Dapat Rp10 Juta

Baca Juga: Login Dashboard Kartu Prakerja Sekarang Bisa Dapat Insentif Rp2,5 Juta, Klik Link Daftar Ini Sebelum Hangus

Adapun salah satu penyebab jumlah pendaftar Kartu Prakerja terus meningkat, yakni dikarenakan insentif yang diberikan terbilang besar.

Insentif Kartu Prakerja mencapai Rp3,55 juta, terdiri dari Rp600 ribu per bulan selama 4 bulan, insentif survei Rp150 ribu dan insentif pelatihan Rp1 juta.

Kartu Prakerja merupakan program Pemerintah untuk meningkatkan skill pesertanya, yang kemudian diharapkan bisa menjadi wirausaha.

Baca Juga: Catat! Bukan yang Pertama Daftar, Begini Cara Penentuan Peserta Lolos Kartu Prakerja

Baca Juga: Akhirnya! Pemerintah Beri Kabar Baik Kapan Kartu Prakerja Gelombang 23 Buka, 3 Kriteria Ini Diprioritaskan

Pendaftar program Kartu Prakerja terbuka bagi semua WNI 18 tahun ke atas, baik pencari kerja, lulusan baru, korban PHK, karyawan maupun pelaku wirausaha namun tidak sedang mengikuti pendidikan formal.

Selain itu, penerima Kartu Prakerja tidak boleh tercatat di DTKS Kemsos, bukan penerima BSU, BPUM, bukan TNI/Polri, ASN, Kepala Desa/Perangkat Desa, Komisaris BUMN/BUMD, Anggota DPR, dan atau DPRD.

Pada tahun 2020 lalu jika gagal lolos Kartu Prakerja, pendaftar bisa download surat pernyataan.

Baca Juga: Login Dashboard Kartu Prakerja, Klik Link Ini Bisa Dapat Rp 10 - 15 Juta per Bulan Tanpa Daftar Gelombang 23

Baca Juga: Login Dashboard Kartu Prakerja! Cek Ini, Masukkan Kesini Bisa Dapat Rp50 Juta Tak Perlu Daftar Gelombang 23

Mengutip dari laman FAQ Prakerja, bagi Anda yang sudah gagal hingga tiga kali, maka Anda dapat mengadukan masalah tersebut ke Prakerja.

Caranya yaitu dengan mengisi surat pernyataan yang bisa diunduh melalui link berikut: surat pernyataan gagal 3 kali. Selanjutnya, isi dengan benar surat pernyataan tersebut, kemudian kirim ke alamat e-mail: [email protected].

Namun di laman Kartu Prakerja yang baru, link download surat pernyataan tiada lagi. Pun konfirmasi Berita DIY ke manajemen Kartu Prakerja masih belum dibalas. Artinya skema tahun 2020, belum tentu diberlakukan lagi di tahun ini.

Baca Juga: Penerima Bansos PKH Januari 2022 Diumumkan, Cek Namamu Segera! Ini Cara Masuk Daftar DTKS Kemensos Pakai KTP

Baca Juga: 4 Data Ini Perlu Diupdate Sebelum Daftar Kartu Prakerja Gelombang 23, Ketahui Tampilan Dashboard Peserta Lolos

Akan tetapi di dashboard Kartu Prakerja, kini terdapat form aduan bagi yang tak pernah lolos. Manajemen akan memberikan solusi jika memenuhi syarat, tapi tak pernah masuk daftar penerima.

Menko Airlangga mengatakan program Kartu Prakerja akan dimulai kembali pada akhir Januari atau awal Februari 2022 pada gelombang 23.

Demikian informasi cek dashboard Kartu Prakerja di www.prakerja.go.id, ada fitur baru aduan tak pernah lolos. Yuk isi sebelum daftar gelombang 23.***

Editor: MR Firmansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah