Cek dan Daftar KPM Bansos Sembako BPNT Rp300 Ribu Pakai Aplikasi Cek Bansos agar Bantuan November 2021 Cair

- 18 November 2021, 16:07 WIB
Ilustrasi cek dan daftar KPM penerima bansos sembako BPNT Rp300 ribu di aplikasi Cek Bansos.
Ilustrasi cek dan daftar KPM penerima bansos sembako BPNT Rp300 ribu di aplikasi Cek Bansos. /Tangkap layar: YouTube.com/Kemensos RI

Masyarakat yang hendak mendaftar bansos sembako BPNT Rp300 ribu bisa melakukan pendaftaran di aplikasi Cek Bansos yang sama. Masyarakat tinggal memilih menu tanggap kelayakan dan pilihan menu Usul untuk mendaftarkan dirinya atau orang lain.

Panduan cara daftar bantuan bansos sembako BPNT Rp300 ribu adalah sebagai berikut:

  1. Download aplikasi Cek Bansos
  2. Buat akun baru atau user ID
  3. Login menggunakan user ID yang sudah diaktivasi dan diverivikasi oleh admin Kemensos
  4. Masuk menu Tanggapan Kelayakan
  5. Pilih menu Usul
  6. Lengkapi data pengusul untuk mendapatkan bansos yang disalurkan Kemensos

Baca Juga: Bansos Sembako BPNT Rp300 Ribu Cair November dan Desember 2021, Cara Daftar Penerima di DTKS Kemensos

Sebagaimana diketahui, Kemensos masih menyalurkan bansos sembako BPNT Rp300 ribu sampai dengan akhir tahun 2021 ini. Bantuan disalurkan dalam bentuk non tunai yakni kartu sembako untuk belanja keperluan pokok rumah tangga seperti beras dan lainnya.

Selain dapat melakukan cek di aplikasi Cek Bansos, masyarakat juga bisa cek lewat link online tepatnya di cekbansos.kemensos.go.id yang lebih mudah tanpa perlu mengunduh aplikasi tambahan.

Penting diketahui, masyarakat perlu teliti dalam membaca data agar tidak keliru dalam mencari data pribadinya. Salah satu yang bisa membedakan data nama dan alamat yang sama adalah dengan mengamati kolom umur penerima bansos sembako BPNT.***

Halaman:

Editor: Iman Fakhrudin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x