Mengenal Nama Posisi dan Peran Pemain dalam Futsal

- 1 Maret 2021, 13:00 WIB
Ilustrasi: Nama Posisi dan Peran Pemain dalam Futsal
Ilustrasi: Nama Posisi dan Peran Pemain dalam Futsal /pixabay/ feedingfeedback0
  1. Anchor

Anchor memiliki peran sebagai pemain bertahan, namun ia juga memiliki tugas untuk mengatur serangan tim. Posisi anchor sendiri berada di depan kiper.

Anchor bertugas mengamankan daerah pertahanan sebelum kiper, mengatur pertandingan, dan memulai penyerangan. Seorang anchor harus memiliki fisik yan kuat, kemampuan penguasaan bola yang baik dan mampu mengontrol permainan.

Baca Juga: Mudah! Lapor SPT Tahunan Bisa Online Lewat Hape Dijamin Anti Ribet

  1. Flank

Posisi di samping kiri dan kanan permainan futsal diisi oleh pemain yang disebut dengan flank. Flank memiliki peran sebagai motor serangan dan menghubungkan antara anchor dan pivot.

Posisi flank menjadi senjata andalah tim dalam mencetak gol, ia dituntut untuk menciptakan peluang gol. Oleh karena itu, pemain di posisi flank harus memiliki kecepatan, kontrol bola yang baik dan jeli melihat celah penyerangan.

Baca Juga: Gizi dan Manfaat Tentang Sagu yang Baik untuk Kesehatan Tubuh, Salah Satunya Mencegah Penyakit Jantung

  1. Pivot

Pivot merupakan pemain yang menempati posisi paling depan, ia adalah pemain yang memimpin serangan dan memulai pertahanan. Pivot memiliki peran untuk memanfaatkan peluang untuk mencetak gol, memutuskan serangan lawan agar bola tidak masuk ke pertahanan tim dan menjadi titik pusat dari serangan.

Seorang pivot harus memiliki kemampuan bermain futsal yang baik, keseimbangan badan yang bagus dan naluri mencetak gol yang tinggi.

Demikian penjelasan mengenai  nama posisi dan peran yang dilakukan dalam permaina futsal. Semoga bermanfaat.***

Halaman:

Editor: Muhammad Suria


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x