Profil Rasmus Paludan, Pelaku Pembakaran Al Quran di Swedia: Umur, Tanggal Lahir, dan Informasi Lainnya

- 24 Januari 2023, 17:20 WIB
Profil Rasmus Paludan, politisi Partai Stram Kurs Swedia yang menjadi pelaku pembakaran Al Quran pada Sabtu, 21 Januari lengkap dengan umur, tanggal lahir, dan informasi penting lainnya.
Profil Rasmus Paludan, politisi Partai Stram Kurs Swedia yang menjadi pelaku pembakaran Al Quran pada Sabtu, 21 Januari lengkap dengan umur, tanggal lahir, dan informasi penting lainnya. /TT NEWS AGENCY/via REUTERS

BERITA DIY – Simak profil Rasmus Paludan, politisi Partai Stram Kurs Swedia yang menjadi pelaku pembakaran Al Quran pada Sabtu, 21 Januari lengkap dengan umur, tanggal lahir, dan informasi penting lainnya.

Nama politisi Swedia, Rasmus Paludan kembali viral dan menjadi trending setelah melakukan pembakaran Al Quran pada aksi demonstrasi di Swedia pada pekan lalu.

Karena hal tersebut, informasi profil Rasmus Paludan dan siapa Rasmus Paludan dicari oleh berbagai netizen mulai dari umur hingga perjalanan kariernya.

Sekadar informasi, Rasmus Paludan adalah seorang politisi ekstrimis sayap kanan yang membakar Al Quran saat aksi unjuk rasa di depan Kedutaan Besar Turki di Stockholm pada Sabtu, 21 Januari kemarin.  

Baca Juga: Update Kasus Pembakaran Al-Qur'an di Swedia: Indonesia Kutuk Keras Peristiwa Itu

Rasmus melakukan aksi pembakaran tersebut saat melakukan demo anti-Turki sebagai buntut pilihan Swedia yang ingin bergabung dengan NATO.

Dikutip oleh Antara, imbas dari kejadian tersebut membuat Kementerian Luar Negeri RI akan memanggil Duta Besar Swedia untuk Indonesia, Marina Berg sesegera mungkin.  

 “Ya, waktunya menyesuaikan (jadwal) pejabat Kemlu RI dengan Dubes Swedia,” jelas Juru Bicara Kemlu, Teuku Faizasyah.

Tindakan tersebut juga menuai tanggapan dari Menteri Luar Negeri Swedia, Tobias Billstrom yang menganggap aksi Rasmus merupakan provokasi yang mengerikan.

Halaman:

Editor: Arfrian Rahmanta


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x