Kartu Prakerja Gelombang 48 Kapan Dibuka? Berikut Jadwal Pendaftaran, Perubahan Insentif, dan Syarat Penerima

- 28 Januari 2023, 18:45 WIB
Ilustrasi informasi pendaftaran Kartu Prakerja gelombang 48 segera dibuka triwulan awal tahun 2023 dengan perubahan insentif Rp4,2 juta lengkap syarat penerima.
Ilustrasi informasi pendaftaran Kartu Prakerja gelombang 48 segera dibuka triwulan awal tahun 2023 dengan perubahan insentif Rp4,2 juta lengkap syarat penerima. /Tangkap Layar Situs/prakerja.go.id

BERITA DIY - Pendaftaran Kartu Prakerja gelombang 48 dikabarkan buka tiwulan awal tahun 2023 ini dengan perubahan insentif lebih besar senilai Rp4,2 juta kepada penerima yang memenuhi syarat.

Informasi berkaitan dengan pendaftaran Kartu Prakerja gelombang 48 insentif Rp4,2 juta lengkap ulasan terkait syarat penerima tersaji dalam artikel ini.

Jadwal pendafataran Kartu Prakerja gelombang 48 dilakukan usai Manajemen Pelaksana menutup gelombang sebelumnya pada tahun 2022 lalu. Kabar mengenai jadwal Kartu Prakerja gelombang 48 dibuka kapan masih simpang siur.

Hal ini dikarenakan, pemerintah melalui pihak Manajemen belum mempublikasikan jadwal resmi pembukaan gelombang 48 Kartu Prakerja.

Baca Juga: Berikut Jumlah Insentif yang Akan Diterima Peserta Kartu Prakerja Gelombang 48 dan Syarat Cair ke Rekening

Sehingga, calon pendaftar belum dapat mendaftar program Kartu Prakerja gelombang 48 melainkan hanya dapat mempersiapkan syarat penerima.

Menurut Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto, program Kartu Prakerja dengan skema normal akan dimulai di triwulan pertama tahun 2023.

Ada beberapa perubahan yang akan diterapkan dalam program Kartu Prakerja gelombang 48, salah satunya soal insentif. Gelombang 48 Kartu Prakerja akan hadir dengan perubahan insentif yang lebih besar yakni mencapai Rp4,2 juta.

Nominal tersebut terbagi menjadi saldo pelatihan sebesar Rp3,5 juta, insentif tunai Rp700 ribu yang hanya cair satu kali usai pelatihan selesai dilakukan.

Baca Juga: Jadwal dan Tutorial Daftar Kartu Prakerja Gelombang 48 2023, Jangan Kelewatan Agar Insentif Rp4,2 Juta Cair

Syarat mendaftar sampai menjadi penerima insentif program Kartu Prakerja gelombang 48 tahun 2023 adalah di bawah ini:

- WNI dengan usia minimal 18 tahun.

- Tidak sedang menempuh jenjang pendidikan.

- Dalam usaha mencari kerja sebagai pekerja yang terkena PHK maupun karyawan yang ingin meningkatkan kompetensi kerja.

- Bukan seseorang dengan pekerjaan pejabat negara, pimpinan dan anggota DPRD, ASN, prajurit TNI, anggota Polri, kepala desa dan perangkat desa dan direksi/komisaris/dewan pengawas pada BUMN atau BUMD.

Baca Juga: Login www.prakerja.go.id Daftar di SINI Dapat Rp 5 Juta, Dashboard Kartu Prakerja 2023 Sudah Dibuka ke KTP INI

- Belum pernah menjadi peserta Kartu prakerja

Pendaftaran Kartu Prakerja gelombang 48 umumnya akan sama dengan tata cara bergabung ke gelombang pendaftaran sebelumnya yakni lewat www.prakerja.go.id sebagai berikut:

1. Buka situs www.prakerja.go.id

2. Klik "daftar sekarang"

3. Masukkan alamat e-mail dan password

4. Klik "daftar"

5. Kemudian akan ada notifikasi via e-mail

Baca Juga: Login www.prakerja.go.id Daftar Kartu Prakerja 2023, Ini Ciri Bisa Daftar Gelombang 48 dan Efek Ikut Prakerja

6. Buka e-mail, lalu lakukan verifikasi yang telah dikirimkan via e-mail

7. Klik gabung pada gelombang 48 Kartu Prakerja yang sudah dibuka

Itulah informasi seputar informasi pendaftaran Kartu Prakerja gelombang 48 segera dibuka triwulan awal tahun 2023 dengan perubahan insentif Rp4,2 juta lengkap ulasan terkait syarat penerima.***

Editor: Muhammad Suria


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x