Selamat, BLT Usaha Mikro Rp600 Ribu per Bulan Cair Jika Lolos di Sini: Daftar Online Cukup Pakai 5 Berkas

- 21 Mei 2022, 19:29 WIB
Ilustrasi: BLT Rp600 ribu per bulan untuk pelaku Usaha Mikro dari program Kartu Prakerja.
Ilustrasi: BLT Rp600 ribu per bulan untuk pelaku Usaha Mikro dari program Kartu Prakerja. /Tangkap layar Instagram.com/@bank_indonesia

BERITA DIY – Selamat, Bantuan Langsung Tunai (BLT) untuk pelaku Usaha Mikro sebesar Rp600 ribu per bulan akan cair ke rekening jika lolos dan terdaftar sebagai peserta Kartu Prakerja.

Adapun cara untuk daftar online Kartu Prakerja agar bisa dapat BLT Rp600 ribu untuk pelaku Usaha Mikro yaitu melalui link prakerja.go.id cukup menggunakan 5 berkas yang telah ditentukan.

Pertama kali yang harus dilakuka pelaku Usaha Mikro untuk daftar online Kartu Prakerja yaitu memiliki akun di link prakerja.go.id.

Baca Juga: Cek Penerima Bantuan BPUM, Buka eform.bri.co.id Pakai KTP, Ini Tanda Pelaku Usaha Mikro dapan BLT UMKM

Baca Juga: Pastikan Pelaku Usaha Mikro Terdaftar di Link Ini, agar Dapat Bantuan BPUM BLT UMKM Buka eform.bri.co.id

Baca Juga: Banpres BPUM Cair Lagi Tahap Berapa? Syarat Pelaku Usaha Mikro Terdaftar di Sini, dan Masukan Data Ini Kesini

Selanjutnya mengisi data diri pelaku Usaha Mikro dengan cara login menggunakan akun di prakerja.go.id, kemudian masukkan data sesuai 5 berkas yang ditentukan tersebut.

Ikuti langkah, mulai dari verifikasi email, nomor HP, swafoto, KTP, ikut tes motivasi, dan gabung pada gelombang Kartu Prakerja yang dibuka.

Kartu Prakerja Gelombang 30 sudah mulai dibuka pada hari ini, Sabtu, 21 Mei 2022, jadi bagi pelaku Usaha Mikro bisa langsung klik “gabung” pada Gelombang 30 yang dibuka tersebut.

Baca Juga: Selamat BLT UMKM 2022 Rp 600 Ribu Cair ke 12 Juta Orang, Begini Cara Daftar Usaha Mikro Online agar Dapat BPUM

Syarat Pelaku Usaha Mikro

Sebelum daftar online Kartu Prakerja Gelombang 30, ada baiknya para pelaku Usaha Mikro untuk mengetahui syarat apa saja yang harus dipenuhi agar lolos dan bisa dapat BLT Rp600 ribu per bulan:

  • WNI
  • Berusia di atas 18 tahun
  • Tidak sedang menempuh pendidikan formal
  • Bukan penerima bansos lain dari pemerintah selama pandemi Covid-19
  • Bukan ASN, TNI, Polri, Pejabat Negara, Pimpinan dan Anggota DPRD, Kepala Desa dan atau perangkatnya, Direksi/Komisaris/Dewan Pengawas pada BUMN atau BUMD
  • Pekerja yang sedang mencari kreja, terkenaa PHK, membutuhkan peningkatan kompetensi kerja, dirumahkan, bukan penerima upah, termasuk juga pemilik Usaha Mikro

Baca Juga: Kartu Prakerja Gelombang 30 Sudah Dibuka, Penyandang Disabilitas Dianjurkan untuk Mendaftar

Cara Daftar Online

Setelah syarat tersebut terpenuhi, pelaku Usaha Mikro dapat persiapan untuk daftar online Kartu Prakerja, namun sebelumnya, siapkan 5 berkas berikut ini:

  1. Email aktif
  2. Nomor HP aktif dan bisa untuk WA, telepon, SMS
  3. KTP
  4. KK
  5. Nomor rekening atau e-wallet aktif dan sudah terkoneksi dengan data serta nomor HP yang digunakan untuk pendaftaran

Kemudian, pendaftaran dapat dilakukan menggunakan HP, laptop, atau komputer, namun nantinya pelaku Usaha Mikro yang akan melakukan pendaftaran Kartu Prakerja tetap membutuhkan HP untuk pengambilan swafoto atau verifikasi KTP:

BUAT AKUN

  • Buka prakerja.go.id
  • Klik menu atau garis tiga
  • Klik “Daftar Sekarang”, bisa juga langsung klik LINK INI
  • Isi alamat email, password, dan ketik ulang password
  • Klik “Daftar”
  • Cek email untuk verifikasi

Baca Juga: Maaf! 10 Orang Ini Gagal Lolos Kartu Prakerja Gelombang 29 yang Sudah Ditutup Hari Ini

MASUKKAN DATA

  • Lakukan login dengan akun yang sudah dibuat
  • Masukkan data sesuai KK, KTP, swafoto, verifikasi nomor HP, hingga nomor rekening
  • Ikuti tes kemampuan dasar, perhatikan instruksi dan waktu yang disediakan, jika perlu siapkan ATK dan kertas untuk corat coret
  • Gabung gelombang, saat ini yang baru mulai dibuka per 21 Mei 2022 yaitu Gelombang 30. Perhatikan informasi kapan ditutup dan kapan diumumkan melalui Instagram resmi @prakerja.go.id
  • Setujui persyaratan terlampir

Pendaftaran Kartu Prakerja selesai, nantinya jika lolos akan diumumkan melalui tiga cara, yaitu:

  1. SMS
  2. Email
  3. Cek langsung di akun go.id

Jika lolos, peserta Kartu Prakerja dapat langsung melakukan pembelian pelatihan dengan dana pelatihan yang tertera pada dashboard (login prakerja.go.id).

Baca Juga: Cek Namamu di prakerja.go.id, Daftar Peserta Lolos Kartu Prakerja Gelombang 29 Telah Diumumkan

Setelah pelatihan selesai dan pelaku Usaha Mikro sudah dapat sertifikat, maka berhak mendapatkan bantuan insentif sebesar Rp600 ribu per bulan dan akan cair sebanyak empat kali atau empat bulan.

Tambahan lain dana insentif Rp50 ribu sampai Rp150 ribu bisa didapatkan jika pelaku Usaha Mikro melakukan survei atau review pelatihan yang telah diikuti.***

Editor: Mufit Apriliani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x