Catat! 6 Tahapan Seleksi Rekrutmen Bersama BUMN 2022 dan Daftar Lowongan Kerja BUMN Melalui Link di Sini

- 12 April 2022, 17:15 WIB
 Simak enam tahapan seleksi Rekrutmen Bersama BUMN 2022 yang dibuka hari ini dan daftar melalui situs resmi di rekrutmenbersama.fhcibumn.id.
Simak enam tahapan seleksi Rekrutmen Bersama BUMN 2022 yang dibuka hari ini dan daftar melalui situs resmi di rekrutmenbersama.fhcibumn.id. /Twitter.com/@KemenBUMN

Dalam sambutannya, Erick Thohir mengatakan bahwa dirinya senang sekaligus khawatir dengan adanya Rekrutmen Bersama BUMN 2022, karena dirinya yakin bahwa para pelamar kerja BUMN akan jauh lebih banyak daripada angka yang disediakan.

"Tentu kami di BUMN selain membuka program perekrutan yang jumlahnya 2.700 ini, saya juga cukup terharu, tetapi juga sangat khawatir. Karena jumlah rekrutannya 2.700, tetapi yang mendaftar puluhan kali lebih banyak," papar Menteri BUMN Erick Thohir.

Baca Juga: Info Lowongan Kerja BUMN PT Pelni (Persero) Februari 2022, Ini Syarat dan Cara Daftarnya

Erick Thohir juga menilai bahwa BUMN telah menjadi kekuatan ekonomi besar di Indonesia. Oleh karena itu, pimpinan BUMN kelak harus mampu bertanggung jawab dengan baik.

"Karena itu saya tekankan pimpinan-pimpinan BUMN punya tanggung jawab meneruskan regenerasi yang baik, sehingga kekuatan 1/3 ekonomi yang ada di BUMN bisa melanjutkan keseimbangan daripada perekonomian Indonesia," kata Erick.

Launching program Rekrutmen Bersama BUMN 2022 kemudian dilanjutkan dengan simbolisasi segel tangan oleh ketua Umum FHCI Alexandra Askandar, Wamen BUMN II Kartika Wirjoatmodjo, dan Deputi bidang SDM, Teknologi, dan Informasi Teddy Barata.

Baca Juga: Mentri BUMN Erick Thohir Laporkan Garuda Indonesia ke Kejaksaan Agung, Ini Alasan dan Terkait Kasus Apa?

Untuk pendaftaran Rekrutmen Bersama BUMN 2022, pihak BUMN dan juga FHCI membuka lowongan kerja bersama di laman resmi di rekrutmenbersama.fhcibumn.id dengan mekanisme enam tahapan, yaitu:

  1. Pendaftaran dan Seleksi Administrasi
  2. Tes Kemampuan Dasar dan Nilai Inti BUMN
  3. Seleksi BUMN (TKB, wawancara, dan MCU)
  4. Bela Negara
  5. Inagurasi
  6. Pembekalan Insan BUMN

Baca Juga: Mentri BUMN Erick Thohir Laporkan Garuda Indonesia ke Kejaksaan Agung, Ini Alasan dan Terkait Kasus Apa?

Pendaftaran Rekrutmen Bersama BUMN 2022 dibuka mulai dari Kamis, 14 April s.d. Senin, 25 April 2022. Setiap pelamar hanya diperbolehkan mendaftar maksimal 3 posisi di BUMN berbeda.

Halaman:

Editor: Aziz Abdillah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah