Cuma Pakai NIK KTP, Cek Penerima BLT UMKM dan Reservasi Ambil Uang BPUM Rp 1,2 Juta di Link Resmi Ini

- 4 Agustus 2021, 04:30 WIB
Ilustrasi tampilan link online eform.bri.co.id untuk cek penerima Banpres BPUM Rp1,2 juta atau BLT UMKM tahap 2 yang cair bulan Agustus 2021 ke 1 juta UMKM.
Ilustrasi tampilan link online eform.bri.co.id untuk cek penerima Banpres BPUM Rp1,2 juta atau BLT UMKM tahap 2 yang cair bulan Agustus 2021 ke 1 juta UMKM. /Tangkap Layar: eform.bri.co.id/bpum

BERITA DIY - Sudah tahu cara cek penerima BLT UMKM atau BPUM Rp 1,2 juta? Pengecekan bantuan di masa pandemi Covid-19 tersebut bisa dilakukan secara online, bahkan menggunakan HP.

Dengan bermodal NIK KTP, masyarakat bisa mengecek, apakah termasuk penerima BLT UMKM 2021 atau bukan. Diketahui, pada bulan Agustus ini akan ada satu juta UMKM penerima BPUM.

Tak hanya mengecek penerima bantuan tunai Rp 1,2 juta, secara online masyarakat juga bisa melakukan reservasi pengambilan uang BLT UMKM di kantor BRI.

Baca Juga: Bantuan Tunai UMKM Rp 1,2 Juta Dikirim ke 1 Juta Orang di Agustus, BPUM Dijamin Presiden Jokowi Cair Saat PPKM

Pengecekan dan reservasi secara online BPUM 2021 itu bisa dilakukan melakui link eform.bri.co.id/bpum. Tahapan pengecekan bansos UMKM menggunakan NK KTP adalah:

1. Masuk ke website eform.bri.co.id/bpum.

2, Masukkan data NIK KTP di kolom yang tersedia.

3. Isi kolom kode verifikasi dengan tulisan huruf yang ada di sampingnya.

4. Jika termasuk penerima BLT UMKM Rp 1,2 Juta, akan muncul pemberitahuan.

Halaman:

Editor: F Akbar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x