Makanan yang Bisa Turunkan Kolestrol Tinggi Akibat Makan Enak Selama Lebaran Idul Fitri

- 17 Mei 2021, 14:02 WIB
Makanan yang bisa turunkan kadar kolestrol dalam darah setelah makan enak di Idul Fitri
Makanan yang bisa turunkan kadar kolestrol dalam darah setelah makan enak di Idul Fitri /Pexels/Jane

BERITA DIY - Setelah merayakan hari raya lebaran Idul Fitri kemarin dengan mengonsumsi berbagai macam makanan tentu ada kemungkinan kadar kolestrol dalam darah meningkat.

Makanan yang bisa menaikkan kolestrol dalam darah adalah berbahan dasar santan, gorengan, dan jenis makanan berminyak.

Menu opor ayam, lontong sayur, kerupuk udang dapat jadi pemicu meningkatnya kadar LDL atau kolestrol jahat dan trigliserida dalam darah.

Baca Juga: 5 Jenis Makanan Penambah Energi yang Murah dan Mudah Ditemukan, Cocok Dikonsumsi Saat Sahur

Maka itu butuh makanan penawar supaya kadar kolestrol dalam darah kembali normal dan terkontrol.

Ada beberapa jenis makanan yang bisa turunkan kolestrol tinggi akibat makan enak selama lebaran idul fitri dilansir dari Healthline:

Buah-buahan

Meski buah-buahan itu memiliki kandungan nutrisi baik, tidak semua buah bisa menetralkan kadar kolestrol yang tinggi. Buah yang bisa menurunkan kadar kolestrol ada apel, jeruk, anggur, dan stroberi.

Buah apel, jeruk, anggur, dan stroberi mengandung banyak serat larut jenis pektin yang sangat berperan untuk menurunkan kolestrol LDL.

Baca Juga: Ciri-ciri Makanan yang Sudah Tercampur Sianida, Waspada dan Simak Baik-baik

Halaman:

Editor: Muhammad Suria

Sumber: Healthline


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x