5 Bahaya Penyakit yang Bisa Ditularkan Hewan Peliharaan: Kucing, Anjing, Burung, hingga Hamster

27 Mei 2022, 08:00 WIB
Hewan peliharaan kucing, 5 bahaya penyakit yang bisa ditularkan hewan peliharaan seperti kucing, Anjing, hingga hamster. /Pixabay/@Alexas_Fotos


BERITA DIY - Simak informasi lima bahaya penyakit yang bisa ditularkan hewan peliharaan seperti kucing, Anjing, hingga hamster.

Memiliki hewan peliharaan di rumah merupakan hobi yang dilakukan oleh banyak orang di dunia.

Salah satu manfaat memiliki hewan peliharaan adalah bisa memberikan efek positif bagi psikologis kita.

Baca Juga: 6 Tanda Kucing Peliharaan Kamu Merasa Kesepian, Hewan Juga Punya Sisi Emosi Lho!

Namun, selain memiliki manfaat, merawat hewan peliharaan di rumah juga memiliki beberapa resiko.

Resiko yang akan Anda hadapi saat merawat hewan peliharaan di rumah adalah zoonosis.

Zoonosis adalah penyakit pada hewan yang bisa ditularkan kepada manusia melalui berbagai keadaan.

Sifat dari zoonosis sendiri sangat beragam, bisa saja tidak bergejala namun juga bisa mengancam kesehatan manusia dalam taraf yang serius.

Baca Juga: Kode Redeem Free Fire Hari Ini Jumat 8 Oktober 2021: Klaim Hadiah Hewan Peliharaan hingga Pakaian Gratis

Lalu, apa saja penyakit hewan yang bisa menular ke manusia dan membuat kita sakit tersebut?

Berikut lima bahaya penyakit yang bisa ditularkan hewan peliharaan seperti kucing, Anjing, hingga hamster dikutip dari healthline.com::

1. Kurap (anjing, kucing)

Kurap merupakan penyakit kulit yang disebabkan oleh jamur yang menular dari hewan ke hewan dan bisa juga dari hewan ke manusia.

Penularan kurap terjadi akibat kontak langsung dengan hewan peliharaan yang terkena penyakit ini.

2. Campylobacter (anjing, kucing)

Penyakit Campylobacter adalah penyakit yang disebabkan oleh bakteri yang ada pada kotoran anjing dan kucing.

Baca Juga: Hukum Memelihara Hewan Peliharaan Anjing Bagi Umat Islam, Bisa Menghalangi Kedatangan Malaikat?

Penularan penyakit ini biasanya terjadi saat kita membersihkan kotoran anjing atau kucing yang kita pelihara di rumah.

Manusia yang terkena Campylobacter akan merasakan diare, kram, sakit perut, dan demam dalam dua hingga lima hari setelah terpapar bakteri tersebut.

3. Salmonella (amfibi, reptil)

Salmonella adalah penyakit yang disebabkan oleh bakteri yang ditularkan oleh hewan peliharaan seperti amfibi atau reptil.

Seseorang yang terkena salmonella akan memiliki gejala diare, demam, dan kram perut yang terjadi antara 12 hingga 72 jam setelah terpapar bakterinya.

4. Psittacosis (burung)

Penyakit yang bisa ditularkan oleh hewan peliharaan tidak hanya terjadi pada anjing dan kucing saja.

Bagi Anda yang gemar memelihara burung, sebaiknya mulai waspada dengan penyakit psittacosis.

Baca Juga: Jokowi Didesak Musnahkan Buzzer Peliharaan Rezim, Tokoh Papua: Limbah Demokrasi yang Sangat Berbahaya

Psittacosis terjadi akibat penularan bakteri dari burung peliharaan kepada manusia.

Psittacosis dapat mempengaruhi paru-paru dan dapat menyebabkan pneumonia. Gejala lainnya adalah demam, nyeri, sakit kepala, dan batuk kering.

5. Koriomeningitis limfositik (hamster)

Koriomeningitis limfositik adalah penyakit yang disebabkan oleh virus yang ditularkan oleh hewan pengerat seperti tikus atau hamster.

Virus ini menular ke manusia melalui kontak dengan urin, feses, air liur, atau darah tikus atau hamster peliharaan yang terinfeksi.

Seseorang yang terinfeksi bakteri ini akan mengalami demam, malaise, kurang nafsu makan, nyeri otot, sakit kepala, mual, dan muntah.

Baca Juga: Penyakit Mental Skizofrenia: Ini Penyebab, Gejala, dan Cara Pengobatan Skizofrenia

Itulah lima bahaya penyakit yang bisa ditularkan hewan peliharaan seperti kucing, Anjing, hingga hamster.***

Editor: Muhammad Suria

Tags

Terkini

Terpopuler