Daftar Makanan yang Nikmat Disantap Saat Hujan Selain Mie Rebus

25 November 2020, 13:11 WIB
Ilustrasi Makanan saat Hujan /pixabay/ anrita1705

BERITA DIY – Saat memasuki musim penghujan beberapa diantara kita sering merasa malas untuk melakukan aktivitas di luar rumah. Hawa dingin biasanya menyelimuti bahkan menusuk hingga ke tulang. Cuaca yang dingin terkadang membuat nafsu makan kita meningkat.

Seperti yang diketahui hujan identik dengan genangan, kenangan dan tentu saja mie rebus lengkap dengan telur dan cabai. Perpaduan hangat dan nikmat dari setiap komponen dalam mangkuk mie membuat banyak orang jatuh hati dengan sajiann ini.

Baca Juga: Cara Cek Pencairan BPUM Rp2,4 Juta, Siapkan Ini agar Bantuan Banpres UMKM Segera Cair ke Rekening

Mie rebus memang nikmati disantap saat musim hujan. Cara buatnya yang sangat mudah dan praktis serta rasanya yang sangat enak menjadikan mie rebus primadona saat musim hujan, terlepas disantap bersama dengan siapa maupun bagaimana keadaanmu saat itu.

Selain mie rebus, terdapat beberapa makanan yang juga tak kalah enak disantap saat hujan. Berikut rekomendasi makanan yang nikmat disantap saat hujan untuk kamu.

Baca Juga: Cari Promo Gajian? Serbu Promo Fantastis dari Shopee Gajian Sale!

  1. Aneka Gorengan (Mendoan, Bakwan dan Pisang Goreng)

Gorengan menjadi salah satu camilan yang dapat kamu coba santap saat sedang hujan. Gorengan seperti mendoan, bakwan dan pisang goreng cocok kamu makan saat sedang hangat sambil menikmati rintik hujan. Kamu dapat menyantapnya bersama dengan keluarga maupun teman-teman kamu. Semakin lengkap jika dipadukan dengan minuman hangat seperti teh, kopi,susu maupun cokelat.

Gorengan juga mudah untuk kamu buat sendiri ataupun kamu beli. Jika membuat sendiri kamu dapat mengkreasikan bakwan dan mendoan dengan sambal colek pedas, sedangkan untuk pisang goreng dapat kamu kreasikan dengan saus cokelat. Gorengan menjadi camilan sederhana nan nikmat yang cocok dimakan saat hujan.

Baca Juga: Penyebab Karyawan Belum Dapat BLT Subsidi Gaji BPJS Ketenagakerjaan, Ini Cara Lapor agar Cair

  1. Aneka Rebusan (Kacang, Ubi dan Jagung Rebus)

Jika kamu sedang menjalankan program diet dan menghindari makanan yang digoreng, aneka makanan rebusan menjadi salah satu alternatif camilan saat sedang hujan. Kacang rebus, ubi rebus, singkong rebus hingga jagung rebus dapat kamu coba nikmati. Perpaduan rasa gurih dan manis dari makanan yang baru saja direbus membangkirkan kehangatan di tengah hujan.

Tidak jauh berbeda dengan gorengan, aneka rebusan ini dapat kamu santap ditemani dengan minuman hangat kesukaan kamu seperti teh hangat dan kopi. Sambil bersantai dengan keluarga ataupun teman, aneka rebusan menjadi camilan yang cocok, sedap dan nikmat.

Baca Juga: Cara Dapat Uang Rp 40 Juta Gratis dari Kartu Prakerja Bisa Pakai HP, Daftar Ditutup 6 Desember 2020

  1. Makanan Berkuah (Bakso, Seblak, Pempek)

Makanan berkuah seperti mie rebus memang menjadi primadona saat sedang hujan. Makanan berkuah lainnya seperti bakso dan soto rupanya juga digemari untuk disantap saat musim hujan. Bahkan makanan khas Indonesia yang berkuah seperti Seblak dari Bandung dan Pempek dari Palembang juga cocok disantap saat musim hujan.

Kuah hangat dari sajian bakso, soto, seblak hingga pempek mengalirkan kehangatan di seluruh tubuh. Jika kamu penyuka makanan yang pedas, kesemua menu tadi ditambah dengan cabai ataupun sambal pasti akan sangat kamu sukai. Sensasi pedas akan memenuhi mulut kamu dan hangat juga mengalir dalam tubuh kamu.

Itu tadi beberapa makanan yang dapat kamu santap saat musim hujan. Selain makanan minuman seperti bajigur, ronde dan sekoteng yang hangat juga akan menghangatkan tubuh kamu saat musim hujan dan meningkatkan stamina tubuh kamu. Jadi apa makanan favorit kamu saat sedang hujan?***

Editor: Iman Fakhrudin

Tags

Terkini

Terpopuler