Profil Kai Havertz, Pemain Chelsea yang Cetak Gol Kemenangan Saat Lawan City di Final Liga Champions

30 Mei 2021, 06:19 WIB
Kai Havertz saat rayakan kemenangan Chelsea di Liga Champions. /Instagram.com/@kaihavertz29

BERITA DIY - Chelsea berhasil keluar sebagai juara Liga Champions musim 2020/2021 usai kalahkan Manchester City dengan skor 1-0 melalui gol tunggal yang diciptakan oleh Kai Havertz. Berikut profilnya.

Permainan saling adu serang antar dua tim Inggris itu benar-benar membuat jantung para penggemar berdebar-debar. Baik Thomas Tuchel maupun Pep Guardiola sama-sama punya racikan yang menyeramkan.

Namun sayang bagi City, Havertz berhasil mengubur impian mereka untuk menjadi juara UCL pertama kali. Menit ke-42 menjadi momen di mana eks pemain Bayer 04 Leverkusen tersebut berhasil memberi satu gol kemenangan The Blues.

Baca Juga: Link Live Streaming Manchester City vs Chelsea Final Liga Champions di TV Online Kick Off 02:00 WIB

Ketika City sedang fokus mengurung pertahanan N'Golo Kante dan kolega, bola justru menerobos pertahanan The Citizen melalui skema serangan balik.

Havertz yang saat itu berada di depan tentu saja memanfaat peluang tersebut dengan mengelabui Ederson Morales melalui situasi satu lawan satu. Berhasil melawati penjaga gawang, tanpa basa-basi Havertz langsung menendang keras bola ke gawang yang kosong.

Lalu, siapakah Kai Havertz yang menjadi pahlawan UCL bagi Chelsea? Berikut BERITA DIY sajikan profil Kai Havertz yang dikutip dari berbagai sumber.

Baca Juga: Jelang City vs Chelsea: Lihat Lagi Daftar 5 Gol yang Antarkan Chelsea ke Final Liga Champions

1. Usia 11 tahun sudah masuk klub besar

Pemain muda yang satu ini lahir di Aachen, 11 Juni 1999 silam. Baru berusia 11 tahun, Havertz menerima tawaran kontrak dari klub profesional sekelas Bayer Leverkusen.

Di sana, ia masih bermain untuk Bayer Leverkusen U-17 dan berhasil mencetak 18 gol selama musim 2016. Kehebatannya itu membuat ia menerima penghargaan Fritz Walter Medal.

2. Debut di liga profesional pada usia 17 tahun

Kehebatan Havertz terus meningkat. Performa apiknya bersama tim junior Bayer Leverkusen membuat ia diberi kesempatan promosi ke tim senior.

Baca Juga: Manchester City vs Chelsea: Jadwal, Prediksi, dan Link Live Streaming Final di Liga Champions

Penampilan perdananya di Bundesliga adalah ketika Havertz menjadi pemain pengganti Charles Aranguiz saat hadapi Werder Bremen pada 15 Oktober 2016 silam. Ia pun menjadi pemain termuda di Bundesliga pada saat itu.

3. Mengalahkan rekor Timo Werner di Bundesliga

Havertz pernah mengalahkan satu rekor atas Timo Werner pada 14 April 2018. Ia dinobatkan menjadi pemain termuda (18 tahun) yang berhasil mencatatkan kans sebanyak 50 kali.

Rekor tersebut sebelumnya dipegang oleh rekan setimnya saat ini, Timo Werner.

Baca Juga: Hasil Liga Inggris: Manchester City Tumbang, Manchester United Imbang, Chelsea Naik ke Peringkat Tiga

4. Harganya Rp1,2 triliun

Mengutip dari situs Tranfermarkt, harga Havertz saat ini ialah Rp1,2 triliun. Saat datang ke Chelsea saja, pihak manajemen perlu merogoh kocek sebesar Rp1,3 triliun untuk mendatangkannya dari Bayer Leverkusen.

5. Menjadi pemain termahal Chelsea saat ini

Dibelinya Havertz ke Chelsea dengan harga yang fantastis membuat ia dinobatkan sebagai pemain dengan transfer paling mahal.

Sebelumnya, rekor tersebut dipegang oleh penjaga gawang Kepa Arrizabalaga. Saat itu, pemain asal asal Spanyol itu dibeli Chelsea dari Athletic Bilbao dengan harga 71 juta pound.

Demikian profil Kai Havertz yang mencetak gol kemenangan bagi Chelsea di ajang final Liga Champions.***

Editor: Arfrian Rahmanta

Tags

Terkini

Terpopuler