Login kemnaker.go.id Cek Penerima BSU 2022 Tahap 3, BLT Subsidi Gaji Cair Rp600 Ribu Usai Buat Akun

- 27 September 2022, 10:05 WIB
Ilustrasi - Login kemnaker.go.id untuk cek penerima BSU 2022 tahap 3, info BLT Subsidi Gaji cair berapa kali, cepat buat akun dan terima Rp600 ribu.
Ilustrasi - Login kemnaker.go.id untuk cek penerima BSU 2022 tahap 3, info BLT Subsidi Gaji cair berapa kali, cepat buat akun dan terima Rp600 ribu. /Tangkap layar instagram.com/@kemnaker

 

BERITA DIY - Simak cara login kemnaker.go.id untuk cek penerima BSU 2022 tahap 3, info BLT Subsidi Gaji cair berapa kali, cepat buat akun dan terima Rp600 ribu.

Kemnaker terus salurkan BLT Subsidi Upah 2022. Penyaluran bantuan ini dilakukan dalam beberapa tahap, mengingat jumah penerimanya mencapai jutaan pekerja atau buruh.

BLT Subsidi Gaji bisa cair ke rekening setelah pekerja membuat akun dan login di kemnaker.go.id. Anda bisa cek penerima BSU 2022 tahap 3 dengan cara yang akan tersaji selanjutnya.

Perlu diketahui bahwa pekerja atau buruh yang ditetapkan sebagai penerima BSU 2022 akan mendapat bantuan Rp600 ribu yang cair satu kali tiap penerima.

Baca Juga: Cara Cek Penerima BSU Tahap 2 di kemnaker.go.id, BLT Subsidi Gaji 2022 Cair ke Pekerja yang Punya 3 Tanda Ini

Dilansir ANTARA, 26 September 2022, Kemnaker telah siapkan dana Rp9,6 triliun untuk jatah BSU 2022 yang akan dibagikan ke 16 juta pekerja. Namun data terbaru hanya 14,6 juta orang.

Pada 16 September 2022, BSU 2022 tahap 1 sudah disalurkan kepada 4,4 juta pekerja. Kemudian pencairan tahap 2 akan dilakukan dengan menyasar kepada 2,4 juta penerima.

Penyaluran BSU tahap 3 akan mulai dilakukan setelah penerima tahap 2 sudah menerima jatah mereka. Lalu barulah BSU 2022 tahap 3 mulai dicairkan.

Penyaluran BSU 2022 perlu dilakukan dalam beberapa tahap, mengingat jumlah penerimanya mencapai 14,6 juta pekerja, dan tentunya tidak dapat langsung selesai satu kali pencairan.

Baca Juga: Cek Penerima BPNT 2022 di cekbansos.kemensos.go.id, Tak Terdaftar? Segera Lakukan Ini Agar Bansos Sembako Cair

Cek penerima BSU tahap 1, tahap 2, tahap 3 hingga tahap-tahap selanjutnya bisa dilakukan dengan akses link kemnaker.go.id. Sementara link bsu.bpjsketenagakerjaan.go.id hanya digunakan untuk cek data calon penerima BSU.

Tidak semua pekerja yang lolos dan muncul di website BSU BPJS Ketenagakerjaan menjadi penerima. Pihak Kemnaker masih akan melakukan seleksi terhadap data yang disetorkan oleh BPJS Ketenagakerjaan.

Perlu diketahui bahwa pekerja atau buruh harus penuhi syarat berikut agra bisa mendapat BLT Subsidi Gaji 2022:

  • Memiliki e-KTP dengan status WNI
  • Status kepesertaan aktif di BPJS Ketenagakerjaan sampai Juli 2022
  • Memiliki gaji paling besar Rp3,5 juta atau setara dengan UMP/UMK dibulatkan ke atas hingga ratusan ribu penuh

Baca Juga: Link Daftar BPUM 2022 di Mana? BLT UMKM Akan Cair Rp600 Ribu ke Pelaku Usaha, Ini Cara Usul Jadi Penerima

  • Tidak tercatat sebagai PNS, TNI, atau POLRI
  • Belum pernah mendapat Kartu Prakerja, PKH, atau BPUM

Jika telah memenuhi syarat di atas, maka Anda bisa berpeluang untuk mendapat BSU 2022 tahap 3 atau tahap-tahap selanjutnya. Cek penerima BSU tahap 3 dengan ikuti cara di bawah.

1. Pergi ke laman kemnaker.go.id

2. Buat akun baru, pastikan Anda memasukkan data yang benar dan nomor serta email yang aktif

3. Lakukan aktivasi akun dengan input kode OTP yang dikirim ke nomor Anda, lalu login ke akun Anda

4. Isikan data diri untuk melengkapi profil

5. Lihat notifikasi status penyaluran BSU 2022

Baca Juga: Jadwal AFC Futsal Asian Cup 2022 Timnas Indonesia Main Kapan Tayang di TV Mana? Ini Daftar Grup dan Ranking

Itulah cara login kemnaker.go.id untuk cek penerima BSU 2022 tahap 3, info BLT Subsidi Gaji cair berapa kali, cepat buat akun dan terima Rp600 ribu.***

Editor: F Akbar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah