Siap-siap! Simak Cara dan Syarat Daftar Kartu Prakerja Gelombang 45 di Prakerja.go.id, Dibuka Minggu Besok?

- 10 September 2022, 19:06 WIB
Cara dan syarat daftar untuk calon peserta Kartu Prakerja Gelombang 45 di laman resmi prakerja.go.id untuk dapatkan bantuan sebesar Rp 2,55 juta yang diprediksi buka pada Minggu, 11 September 2022 mendatang.
Cara dan syarat daftar untuk calon peserta Kartu Prakerja Gelombang 45 di laman resmi prakerja.go.id untuk dapatkan bantuan sebesar Rp 2,55 juta yang diprediksi buka pada Minggu, 11 September 2022 mendatang. /Tangkap layar Instagram.com/ @prakerja.go.id

BERITA DIY – Simak informasi cara dan syarat daftar untuk Kartu Prakerja Gelombang 45 melalui link resmi di prakerja.go.id untuk dapatkan kesempatan menerima bantuan hingga Rp 2,55 juta yang diprediksi akan buka pada Minggu, 11 September 2022 mendatang.

Dalam artikel ini terdapat cara dan syarat untuk mendaftar Kartu Prakerja Gelombang 45 yang diprediksi akan dibuka pada Minggu, 11 September 2022 bagi calon peserta untuk menerima bantuan pelatihan kerja.

Peserta yang hendak mendaftar bantuan Kartu Prakerja Gelombang 45 dapat melakukan beberapa langkah yang terdapat di artikel ini untuk login via laman Prakerja.go.id.

Dikutip oleh postingan resmi Kartu Prakerja di Instagram di @prakerja.go.id program Kartu Prakerja adalah program bantuan pelatihan bagi tenaga atau angkatan kerja untuk meningkatkan kompetensi yang dibutuhkan.  

Baca Juga: Cara Daftar Ulang Kartu Prakerja Gelombang 45 Bagi yang 3 Kali Gagal, Isi Form Ini Bisa Lolos Dapat Rp2,4 Juta

Kemudian mekanisme Kartu Prakerja sedikit berubah dengan adanya Permenko 11 Tahun 2020 tentang Program Peningkatan Kerja melalui Program Kartu Prakerja dengan mengubah konsep Kartu Prakerja menjadi semi-bantuan sosial.

Dengan adanya perubahan menjadi semi-bantuan sosial tersebut, bantuan yang sebelumnya terdiri dari opsi online, offline, dan campuran, kini diubah menjadi format online secara keseluruhan.

Bantuan biaya pelatihan juga dikoreksi menjadi Rp 1 juta sebagai efek penekanan biaya operasional yang berubah menjadi online sepenuhnya.

Terdapat bantuan berupa insentif yang bertujuan untuk meringankan biaya mencari kerja dan biaya hidup bagi penerima Kartu Prakerja.

Baca Juga: Daftar Kartu Prakerja Gelombang 45 Pakai Cara Anti Gagal Ini, Berikut Syarat Dapat BLT Rp 2,4 Juta

Insentif ini yang kemudian dikategorikan sebagai bantuan sosial dari Pemerintah Indonesia kepada angkatan kerja.

Lebih lanjut, karena berubah sifat menjadi semi-bansos, penerima bansos dalam bentuk lain tidak bisa menjadi penerima manfaat Kartu Prakerja.

Hal tersebut diterapkan sebagai bentuk pemerataan biaya bantuan sosial dan terfokus dengan dampak pelatihan yang akan didapat oleh penerima bantuan Kartu Prakerja.

Dikutip oleh BERITA DIY dari laman www.prakerja.go.id, berikut adalah syarat mendaftar Kartu Prakerja untuk kesempatan menerima bantuan hingga Rp 2,55 juta:

Baca Juga: Login Dashboard Kartu Prakerja Sekarang, Cek Pengumuman Lolos Gelombang 44 Hari Ini Dapat Uang Rp2,4 Juta

  1. Warga Negara Indonesia berusia 18 tahun ke atas yang tidak sedang menjalani pendidikan formal dalam jenjang SMA atau Perguruan Tinggi.
  2. Pekerja/buruh yang terkena PHK, atau pekerja/buruh yang membutuhkan peningkatan kompetensi kerja, atau sedang mencari kerja
  3. Bukan merupakan golongan pejabat negara, pimpinan atau anggota DPRD, Aparatur Sipil Negara (ASN), TNI, POLRI, kepala desa atau perangkat desa, dan direksi atau komisaris di BUMN atau BUMD
  4. Bukan penerima bantuan sosial lainnya seperti PKH, BLT BBM, dan lainnya.

Berdasarkan pola pembukaan Kartu Prakerja gelombang sebelumnya, diprediksi bahwa Kartu Prakerja Gelombang 45 akan dibuka pada Minggu, 11 September 2022 mendatang. 

Baca Juga: Kartu Prakerja Gelombang 44 Resmi Dibuka: Ini Syarat dan Cara Pendaftaran Melalui Link www.prakerja.go.id

Calon peserta yang merasa telah memenuhi syarat di atas bisa melakukan pendaftaran di Kartu Prakerja Gelombang 45 melalui link prakerja.go.id seperti di bawah ini:

  1. Buka laman prakerja.go.idmelalui HP atau komputer secara online
  2. Klik menu “Daftar” dan lakukan verifikasi data mulai dari dokumen KTP, KK, tanggal lahir, dan identitas lain yang dibutuhkan oleh laman prakerja.go.id
  3. Lakukan pengisian identitas dan dokumen secara lengkap di Dashboard Kartu Prakerja seperti jenis kelamin, nama ibu kandung, status kerja, kategori pekerjaan, hingga status pekerjaan dan topik pelatihan yang akan dipilih
  4. Isikan alamat lengkap sesuai dengan domisili dan data yang sebenarnya, kemudian klik “Lanjut”
  5. Setelah verifikasi data, kemudian lakukan verifikasi nomor telepon dengan mengirimkan kode OTP sesuai dengan petunjuk yang diberikan
  6. Ikuti tes motivasi dan TKD (Tes Kemampuan Dasar) dengan mengklik opsi “Mulai Tes” dan kerjakan soal tes sesuai dengan kemampuan masing-masing berdasarkan jadwal yang diberikan
  7. Setelah melewati tes motivasi dan TKD, kembali ke Dashboard Kartu Prakerja dan klik “Gabung” untuk bisa terdaftar sebagai peserta Kartu Prakerja Gelombang 45 dan mendapat kesempatan menerima bantuan sebesar Rp 2,55 juta.

Baca Juga: Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 44 Masih Dibuka: Klik Link prakerja.go.id Daftar Lewat Dashboard Akun

Demikian informasi cara dan syarat daftar untuk Kartu Prakerja Gelombang 45 melalui link resmi di prakerja.go.id untuk dapatkan kesempatan menerima bantuan hingga Rp 2,55 juta yang diprediksi akan buka pada Minggu, 11 September 2022 mendatang.***

Editor: Muhammad Suria


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah