Update BSU 2022: Kemnaker Beri Bocoran Jadwal Bantuan Subsidi Upah Kapan Cair, Cek Penerima dan Kuota Peserta

- 9 Mei 2022, 21:32 WIB
Ilustrasi update BSU 2022: Kemnaker beri bocoran jadwal bantuan subsidi upah kapan cair, cek penerima dan kuota peserta.
Ilustrasi update BSU 2022: Kemnaker beri bocoran jadwal bantuan subsidi upah kapan cair, cek penerima dan kuota peserta. /Tangkap layar setkab.go.id

 

BERITA DIY - Update informasi BSU 2022, Kemnaker beri bocoran jadwal kapan BSU cair, mungkinkah Mei 2022? Simak juga cara cek penerima BLT subsidi gaji dan kuota peserta BSU.

Pemerintah sebelumnya memang mengumumkan kalau program BLT subsidi gaji dilanjut lagi pada tahun 2022. Kendati begitu, hingga Mei 2022 ini belum ada kepastian waktu kapan cair.

Program BLT subsidi gaji ini semula ditargetkan dapat tersalur kepada pekerja yang diusulkan BPJS Ketenagakerjaan pada April 2022.

Baca Juga: Login BSU Kemnaker via Link BPJS Ketenagakerjaan Cek Apakah BLT Subsidi Gaji Sudah Cair atau Belum Mei 2022?

Namun, yang terjadi dilapangan berbelok dari target dikarenakan saat ini pemerintah dalam hal ini Kemnaker masih mempersiapkan instrumen kebijakan pelaksanaan BSU 2022.

"Saat ini Kemnaker tengah mempersiapkan instrumen kebijakan pelaksanaan BSU 2022 dan akan memastikan Program BSU dapat dijalankan dengan cepat, tepat, akurat dan akuntabel," kata Menteri Ketenagakerjaan, Ida Fauziah dikutip dari ANTARA, Selasa, 3 Mei 2022.

Sehingga dari pernyataan Menaker itu dapat dikatakan bahwa Mei 2022 ini belum ada jadwal pasti apakah segera cair atau belum.

Baca Juga: BSU Kapan Cair di 2022? Menaker Buka Suara, Apakah Mei? Ini Cara Cek Penerima BLT via SMS BPJS Ketenagakerjaan

Adanya BSU ini sejak 2020 kemarin merupakan program dari Kemnaker untuk membantu para pekerja yang terdampak wabah pandemi Covid-19 agar tetap bertahan.

Melalui BLT subsidi gaji ini, setiap pekerja atau buruh yang gajinya di bawah Rp 3,5 juta bisa mendapat insentif hingga Rp 1 juta.

BSU ini diberikan sebesar Rp 500.000 per bulan selama dua bulan, yang pencairannya dilakukan sekaligus.

Anggaran untuk BLT subsidi gaji 2022 ini sebesar Rp 8,8 triliun, apabila per kepala mendapat BSU sebesar Rp 1 juta, maka kuota yang tertampung mencapai 8,8 juta jiwa.

Baca Juga: Kemnaker Jelaskan Waktu Penyaluran dan Kuota BSU Bantuan Subsidi Upah 2022 Gunakan Data BPJS Ketenagakerjaan

Menteri Ketenagakerjaan, Ida Fauziyah sempat mengatakan kuota penerima BSU 2022 ada kemungkinan naik seiring dengan penambahan keikutsertaan pekerja menjadi peserta BPJS Ketenagakerjaan.

"Yang mungkin karena pertambahan jumlah peserta BPJS Ketenagakerjaan, bisa saja jumlah 8,8 triliun ini akan meningkat kurang lebih 14,4 triliun," ucap Ida dikutip dari kanal YouTube resmi Kemnaker Rabu, 4 Mei 2022.

Hal tersebut masih sebatas kemungkinan, belum menjadi kebijakan BSU 2022.

Baca Juga: BSU 2022 Cair untuk Pekerja Gaji di Atas Rp3,5 Juta? Link Isi Form Online Nama Penerima BLT Subsidi Upah

Untuk memastikan apakah nama masuk dalam daftar penerima BSU 2022, bisa dilakukan cek online di link BPJS Ketenagakerjaa:

  1. Buka bsu.bpjsketenagakerjaan.go.id
  2. Pada bagian "Cek Apakah Kamu Termasuk Calon Penerima BSU?", masukkan:
    - NIK (Nomor Induk Kependudukan)
    - Nama Lengkap (Sesuai KTP)
    - Tanggal Lahir sesuai KTP
  3. Lalu centang kolom "I'm Not A Robot"
  4. Setelah itu, klik "Lanjutkan"
  5. Kemudian akan muncul status apakah terdaftar sebagai penerima BSU atau tidak

Demikian update BSU 2022, Kemnaker beri bocoran jadwal bantuan subsidi upah kapan cair, cara cek penerima dan kuota peserta.***

Editor: Arfrian Rahmanta


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x