Cek Notifikasi BSU di Web Ini: Subsidi Gaji Tahap 4 Sudah Cair ke Rekening

- 10 September 2021, 15:20 WIB
ILUSTRASI: Bantuan subsidi gaji tahap 4 sudah cair ke rekening, cek notifikasi pekerja penerima BSU di web Kemnaker (kemnaker.go.id).
ILUSTRASI: Bantuan subsidi gaji tahap 4 sudah cair ke rekening, cek notifikasi pekerja penerima BSU di web Kemnaker (kemnaker.go.id). /Tangkap layar kemnaker.go.id

BERITA DIY – Cek notifikasi Bantuan Subsidi Upah/Gaji (BSU) di web Kemnaker (kemnaker.go.id) untuk memastikan apakah pekerja jadi penerima bantuan subsidi gaji Rp1 juta dari Kemnaker atau tidak. Saat ini, tahap 4 dikabarkan sudah cair ke rekening pekerja.

Selain itu, cek notifikasi BSU di web kemnaker.go.id untuk mengetahui saat ini pendataan calon penerima subsidi gaji sudah sampai tahap apa.

Terdapat tiga tahap yang akan muncul pada notifikasi di web Kemnaker, yang pertama yaitu terdaftar atau tidak terdaftar.

Baca Juga: BLT Subsidi Gaji Tahap 4 Sudah Cair? Cek di Sini Dapat BSU Rp 1 Juta jika Terdaftar BPJS Ketenagakerjaan

Jika muncul terdaftar maka pekerja lolos menjadi calon penerima BSU, namun jika tidak terdaftar, bisa jadi pekerja memang tidak memenuhi syarat, atau data pekerja belum diserahkan ke Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker).

Notifikasi kedua yaitu ditetapkan dan belum memenuhi syarat. Jika muncul pemberitahuan ini, maka pekerja sudah dinyatakan menjadi penerima subsidi gaji, sedangkan jika gagal ditetapkan maka akan muncul notifikasi belum memenuhi syarat.

Setelah muncul notifikasi penetapan, pekerja hanya tinggal tunggu waktu untuk tahap penyaluran BSU ke rekening.

Baca Juga: Kapan BSU Tahap 4 dan 5 Cair? Ini Jawaban Kemnaker, Lakukan Ini untuk Cek Lolos BLT Subsidi Gaji Rp1 Juta

Namun perlu diingat bahwa untuk dapat cek notifikasi di Kemnaker, pekerja harus memiliki akun di web kemnaker.go.id.

Jika belum memiliki, dapat klik “Daftar” di kemnaker.go.id, selanjutnya ikuti langkah, lanjutkan dengan login, dan cek pada dashboard informasi di web Kemnaker tersebut.

Halaman:

Editor: Mufit Apriliani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x