Kereta Panoramic Kembali Beroperasi, Harga Tiket, Info Rute dan Jadwal Bulan Februari 2023

- 4 Februari 2023, 15:20 WIB
Kereta Panoramic kembali beroperasi bulan Februari, cek harga tiket dan jadwalnya di sini.
Kereta Panoramic kembali beroperasi bulan Februari, cek harga tiket dan jadwalnya di sini. /Tangkapan layar Instagram.com/@kai121_

BERITA DIY – Simak kereta Panoramic kembali beroperasi, harga tiket dan jadwal bulan Februari. Cek harga dan jadwalnya di sini.

Melalui Instagram @kai121_ pihak Kereta Api Indonesia memberitahukan bahwa kereta Panoramic kembali beroperasi pada bulan Februari. Kereta Panoramic beroperasi dan dirangkaikan di KA Argo Parahyangan dan KA Argo Wilis.

Kereta Panoramic akan beroperasi pada rute Jakarta-Bandung dan Bandung-Surabaya. Sebelumnya kereta Panoramic sudah melakukan uji coba pada tanggal 24 Desember 2022 hingga 8 Januari 2023.

Untuk tiket kereta api Argo Parahyangan yaitu Rp 350.000. Lalu untuk harga tiket kereta api Argo Wilis Rp 1.120.000.

Baca Juga: Rute Kereta Panoramic Bandung ke Surabaya PP Lengkap Jadwal Kereta Api dan Harga Tiket

Penumpang dapat melakukan pemesanan secara online melalui KAI Access, kai.id, Call Center 121, dan mitra resmi Kereta Api Indonesia.

Kereta Panoramic memiliki fasilitas lengkap untuk para penumpang. Selain itu, kereta Panoramic juga menyajikan pemandangan indah yang dapat dinikmati oleh para penumpang.

Kereta ini memiliki kaca besar yang membuat penumpang dapat memandangi keindahan alam. Walaupun memiliki kaca besar, penumpang tidak perlu merasa khawatir kepanasan.

Karena kaca kereta Panoramic dapat menahan panas dari sinar matahari. Sehingga penumpang tidak akan merasakan silau atau kepanasan.

Baca Juga: Hadir Saat Natal dan Tahun Baru, Kereta Panoramic Siap Dinikmati, Simak Jadwal, Harga Tiket, dan Fasilitasnya

Selain itu, kereta Panoramic juga memiliki fasilitas yang dapat membuat penumpang merasa nyaman. Fasilitas yang diberikan yaitu ukuran toilet yang luas.

Kemudian terdapat rak bagasi khusus untuk menaruh barang bawaan penumpang. Lalu tirai jendela yang dapat dibuka dan tutup menggunakan remote control.

Penumpang juga akan mendapatkan minuman, makanan berat, dan snack gratis. Selain itu, penumpang juga dapat mengatur posisi kursi menghadap ke jendela.

Lalu, berikut untuk jadwal kereta Panoramic bulan Februari:

Tanggal 3, 10, 17 dan 24 Februari 2023

- Argo Parahyangan (KA 44)

Gambir – Bandung dari Gambir pukul 04.55 WIB, harga tiket Rp 350.000

- Argo Wilis (KA 6)

Bandung – Surabaya Gubeng dari Bandung pukul 08.15 WIB, harga tiket Rp 1.120.000

Tanggal 5, 12, 19, dan 26 Februari 2023

Baca Juga: Jadwal Keberangkatan Kereta Panoramic Saat Libur Nataru, Ini Kapasitas Penumpang dan Fasilitas yang Didapat

- Argo Wilis (KA 5)

Surabaya Gubeng – Bandung dari Surabaya pukul 07.30 WIB, harga tiket Rp 1.120.000.

- Argo Parahyangan (KA 51)

Bandung – Gambir dari Bandung pukul 18.15 WIB, harga tiket Rp 350.000.

Itulah kereta Panoramic kembali beroperasi, harga tiket dan jadwal bulan Februari.***

Editor: Aziz Abdillah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x