Profil Carla Yules, Perwakilan Indonesia Raih Gelar Miss World Asia 2021 : IG, Karier, Pendidikan, Hobi

- 18 Maret 2022, 13:50 WIB
Profil Carla Yules, Miss World Asia 2021 perwakilan Indonesia asal Sulawesi, lengkap ig, karier, pendidikan, hobi, dan profesi.
Profil Carla Yules, Miss World Asia 2021 perwakilan Indonesia asal Sulawesi, lengkap ig, karier, pendidikan, hobi, dan profesi. /Instagram.com/@carlayules

BERITA DIY - Simak profil Carla Yules, Miss Indonesia 2020 asal Sulawesi ini berhasil mengharumkan nama baik Indonesia di kancah internasional.

Carla Yules resmi menyabet gelar Miss World Asia 2021 setelah mengikuti serangkaian kompetisi pada ajang bergengsi tingkat internasional tersebut.

Dirinya resmi dinobatkan sebagai Miss World Asia 2021 pada Kamis, 17 Maret 2022 di Coca-Cola Music Hal, San Juan, Puerto Riko.

Baca Juga: Profil dan Biodata Carla Yules, Resmi Jadi Miss World Asia 2021: Keluarga, Orang Tua, Pendidikan, dan Akun IG

Dalam kompetisi bergengsi tersebut, Carla mengalahkan 97 peserta yang mewakili negaranya masing-masing dengan kemampuan yang dimiliki.

Bukan hanya karena kecantikan yang dimiliki Carla, lebih dari itu ia berhasil menjawabnya beberapa pertanyaan yang dilontarkan juri dengan apik.

Gaya bicara dan sikap Carla yang anggun membuatnya penampilannya di setiap sesi terlihat begitu menawan hingga berhasil memenangkan kompetisi tersebut.

Baca Juga: Profil Muhammad Fuazan Lubis, Musisi Inisial MF yang Ditangkap Polisi Karena Narkoba: Biodata, Umur, Instagram

Lantas siapa sebenarnya sosok Carla Yules yang kini resmi menyandang gelar Miss World Asia 2021 tersebut?

Profil Carla Yules Miss World Asia 2021

Latar belakang Carla Yules merupakan perempuan berkewarganegaraan Indonesia asal Sulawesi yang memiliki sederet prestasi.

Perempuan yang lahir pada 8 Juli 1996 itu memiliki tinggi badan 172 cm yang merupakan keturunan Makassar dan Surabaya.

Baca Juga: Profil Chantal Dewi, DJ dengan Inisial CD yang Diduga Ditangkap karena Narkoba: Kronologi dan Akun IG

Tidak banyak yang tahu, Carla Yules juga merupakan seorang Chef ahli. Ia menekuni profesi ini seiring dengan perjalanan karirnya sebagai model.

Selain dikenal sebagai model dan chef, Carla juga konsen pada bidang pendidikan. Ia memiliki berhasil menempuh pendidikan cukup tinggi.

Setelah menyelesaikan pendidikan sekolah dasar hingga sekolah menengah atas ia lantas melanjutkannya ke jenjang yang lebih tinggi di luar negeri.

Baca Juga: Profil Chantal Dewi, DJ Wanita Berinisial CD yang Ditangkap Polisi Karena Kasus Narkoba serta Akun Instagram

Carla merupakan lulusan dari William Angliss Institute Melbourne, Australia. Salah satu perguruan bergengsi di negara tersebut.

Carla mengambil jurusan Patisserie & Hospitality, sehingga tak heran ia pandai memasak.

Selain hobi memasak sesuai profesi yang digelutinya, Carla ternyata juga gemar berolahraga.

Baca Juga: Profil Chantal Dewi, DJ Wanita Berinisial CD yang Ditangkap Polisi Karena Kasus Narkoba serta Akun Instagram

Ketertarikannya di bidang olahraga terlihat sejak ia duduk di bangku sekolah menengah pertama. Ia gemar bermain basket.

Selain basket, Carla juga suka berenang dan menari balet. Hobi tersebut ia salurkan pada kegiatan les dan ekstrakurikuler di sekolahnya.

Sedangkan mengenai akun media sosial khususnya IG atau Instagram, Carla Yules cukup aktif dengan menggunakan akun pribadi miliknya dengan nama @carlayules yang telah memiliki ribuan pengikut.

Baca Juga: Biodata dan Profil Tenta Lala yang Viral di TikTok Karena Sering Ngegas , Ini Umur, Profesi, IG, dan TikTok

Demikianlah informasi lengkap mengenai profil Carla Yules beserta dengan karier, latar belakang, pendidikan, dan akun IG perempuan yang berhasil terpilih menjadi Miss World Asia 2021.**

Editor: Arfrian Rahmanta


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x