Doa-doa Katolik: Doa saat Sedang Sakit atau Menderita

- 9 Maret 2021, 17:48 WIB
Ilustrasi: Doa Katolik Saat Sedang Sakit
Ilustrasi: Doa Katolik Saat Sedang Sakit /Pixabay/SharonMcCutcheon

BERITA DIY – Segala hal yang kita miliki di dunia ini adalah berkat dari Tuhan, begitu pula dengan kesehatan kita. Sebagai orang Katolik, doa saat sedang sakit atau menderita dapat didoaka secara pribadi maupun kelompok. 

Seringkali saat sedang sakit kita memanjatkan doa, memohon berkat penyembuhan dari Tuhan agar sakit yang kita derita dapat diangkat. Doa secara pribadi akan lebih personal dan membuat kita berefleksi tentang apa yang telah terjadi. 

Setiap orang tentu ingin selalu sehat, namun kadang cobaan berupa sakit dan penderitaan datang kepada kita. Selain pertolongan dari dokter, pertolongan dari Tuhan melalui doa penting untuk dilakukan dan diusahakan.

Baca Juga: 7 Manfaat Mendengarkan Musik bagi Kesehatan Tubuh dan Mental

Berikut contoh teks doa saat sedang sakit atau menderita untuk orang Katolik yang diambil dari buku Puji Syukur.

Allah yang mahakuasa, kasihanilah hamba-Mu yang sakit ini. Dalam iman kepada-Mu aku mengaduh. Hari-hari kesengsaraan kini mencekam aku. Batinku tertekan, hari-hari sunyi melanda diriku. Dalam kesesakanku ini aku ingat akan Yesus yang berkeliing ke seluruh Galilea untuk mengajar, memberitakan Injil serta melenyapkan segala penyakit dan kelemahan.

Dialah penyelamat yang kucari, penyembuh yang setaji dan penuh kasis. Ia telah turun dari surga ke dunia untuk mengunjungi orang-orang-Nya yang sakit. Utuslah Dia agar sekarang pun Ia mengunjungi aku. Biarlah pada hari-hari aku sakit ini Ia mengajar aku, memberitakan Injil-Nya dan melenyapkan penyakitku.

Baca Juga: 6 Cara Mengatasi Kantung Mata atau Mata Panda yang Jarang Diketahui Orang

Semoga karena ajaran-Nya aku selalu ingat akan Dikau, Allah yang telah menciptakan aku. Dan semoga penyakit yang kuderita ini menyadarkan aku akan kelemahanku dan membangkitkan iman serta harapan akan kuasa penyembuhan-Mu. Semoga pengalaman sakit ini membuat aku lebih dekat dengan Dikau, lebih berkenan kepada-Mu dan bersikap lebih tulus.

Bapa, aku bersyukur kepada-Mu atas kasih yang diberikan oleh saudara-saudara yang merawat dan melawat aku. Balaslah kasih mereka dengan berkat yang melimpah dan apabila tugas pelayanan mereka di dunia ini sudah usai, perkenankanlah mereka menerima Kerajaan yang telah Kau sediakan bagi mereka sejak dunia dijadikan, sebab apa yang mereka lakukan bagiku telah mereka lakukan bagi Tuhan Yesus sendiri.

Baca Juga: Apa Itu Sekolah Minggu? Berikut Penjelasannya

Ingatlah juga, ya Bapa, akan semua orang yang sakit. Tabahkanlah mereka dan berilah kesembuhan. Engkaulah penyelamat dan hidupku, Engkaulah penghibur dan penebusku, Engkaulah harapanku di dunia ini dan mahkotaku di dunia yang akan datang. Kasihanilah aku, ya Bapa, demi Yesus Kristrus, penyembuh yang sejati, kini dan sepanjang masa. Amin.  

Doa saat sedang sakit di atas bukanlah hal yang wajib didoakan secara penuh. Isi doa saat sedang sakit dapat disesuaikan dengan kondisi maupun situasi yang sedang dialami. Demikian contoh teks doa saat sedang sakit atau menderita yang dapat didoakan secara pribadi. Semoga bermanfaat.***

Editor: Adestu Arianto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah