Selain Bitcoin, Ini Daftar Harga Koin Kripto di Atas Rp10 Juta Oktober 2021

25 Oktober 2021, 19:06 WIB
ILUSTRASI: Selain Bitcoin, terdapat sejumlah mata uang kripto yang memiliki harga di atas Rp10 juta. /PIXABAY/ Shutter_Speed

BERITA DIY – Tak hanya Bitcoin (BTS), namun terdapat sejumlah koin kripto yang memiliki daftar harga di atas Rp10 juta pada bulan Oktober 2021.

Keputusan setiap orang untuk investasi cryptocurrency dipengaruhi beberapa faktor, salah satunya melihat apakah mata uang tersebut bisa memberikan keuntungan yang tinggi atau tidak.

Bitcoin (BTC) memang menjadi satu dari sekian mata uang kripto yang memiliki banyak peminat, terlebih baru – baru ini Bitcoin kembali mencetak harga tertinggi hingga Rp932 juta pada 21 Oktober 2021 lalu.

Baca Juga: Mengenal Shiba Inu Coin, Kripto Saingan Bitcoin dan Dogecoin yang Harganya Melambung Berkat Cuitan Elon Musk

Baca Juga: Mengenal Shiba Inu, Mata Uang Kripto yang Naik Usai Cuitan Elon Musk

Pada 2021 ini, Bitcoin memang menunjukkan harga yang cukup naik turun yang cukup fantastis.

Salah satu faktor yang mempengaruhi naik turunnya harga mata uang kripto yang memiliki kode BTC tersebut dipengaruhi oleh pemberitaan di media sosial.

Sementara itu, harga mata uang Bitcoin per 25 Oktober 2021 sore mencapai Rp887 juta.

Lalu bagaimana cara memulai investasi dengan koin kripto seperti Bitcoin dan lainnya di bulan Oktober 2021, berikut cara lengkapnya:

Baca Juga: Orang Terkaya di Dunia Resmi Bolehkan Beli Tesla Pakai Bitcoin, Elon Musk: Luar Amerika Mulai Akhir Tahun Ini

  1. Unduh atau buka website marketplace yang terdaftar di Bappebti (Badan Pengawas Perdagangan Berjangka Komoditi Kementerian Perdagangan)
  2. Lengkapi data, ikuti alur yang ditentukan, mulai dari isi biodata dan verifikasi berkas KTP
  3. Tunggu hingga semua berkas selesai diverifikasi
  4. Lakukan deposit setoran rupiah ke rekening bank perusahaan marketplace tersebut, saldo bisa dicek dengan melakukan login dan cek pada wallet aplikasi
  5. Selanjutnya bisa melanjutkan transaksi pembelian mata uang kripto
  6. Pada aplikasi juga akan ditampilkan chart dan analisa mata uang terkini

Namun selain Bitcoin juga terdapat sejumlah mata uang kripto yang memiliki harga di atas Rp10 juta pada Oktober 2021, berikut selengkapnya:

  1. Maker (MKR)

Koin kripto Maker (MKR) per 25 Oktober 2021 ini memiliki harga hingga Rp34 juta, meski pun dalam tujuh hari terakhir Maker mengalami penurunan sebanyak 1,34 persen namun mata uang ini masih banyak dikagumi.

Baca Juga: Apa Itu Bitcoin? Berikut Sejarah, Cara Dapat, Cara Kerja, dan Prospeknya di Masa Depan

  1. Ethereum (ETH): Rp58 juta

Mata uang kripto yang satu ini memiliki kenaikan fantastis bahkan dalam 24 jam terakhir naik hingga 1,69 persen.

Memiliki harga mencapai Rp58 juta, Etherum (ETH) masih menjadi favorit setelah Bitcoin (BTC).

  1. Yearn Finance (YFI): Rp492 juta

Bukan lagi di atas Rp10 juta, namun Yearn Finance (YFI) memiliki harga di atas Rp100 juta, bahkan harga per 25 Oktober 2021 menyentuh Rp492 juta.

Baca Juga: Berkat Elon Musk, Harga 0,8 Bitcoin Bisa Buat Beli 1 Mobil Listrik Tesla Model 3

  1. Bitcoin (BTC): Rp890 juta

Masih banyak penggemar terkait karena memiliki harga yang cukup fantastis dengan kenaikan yang tak terduga, Bitcoin saat ini memegang harga hingga Rp890 juta per 25 Oktober 2021.

Itulah beberapa cryptocurrency atau mata uang kripto yang memiliki harga di atas Rp10 juta pada bulan Oktober 2021 ini.***

Editor: Mufit Apriliani

Tags

Terkini

Terpopuler