Hasil Laga Timnas vs Yordania: Indonesia Lolos Kualifikasi Piala Asia 2023 Jika Begini, Simak Update Klasemen

- 12 Juni 2022, 06:40 WIB
Ini dia info Indonesia lolos Kualifikasi Piala Asia 2022 jika begini. Simak update klasemen hasil laga Timnas vs Yordania tadi malam.
Ini dia info Indonesia lolos Kualifikasi Piala Asia 2022 jika begini. Simak update klasemen hasil laga Timnas vs Yordania tadi malam. /Instagram.com/@pssi

Dengan kekalahan atas Yordania, satu-satunya peluang yang bisa didapatkan Timnas adalah dengan jadi runner up terbaik.

Baca Juga: Link Live Streaming Timnas Indonesia vs Yordania Kualifikasi Piala Asia 2023, Jadwal Siaran Langsung Indosiar

Caranya, Timnas harus mampu mengalahkan Nepal di pertandingan terakhir dengan skor sebesar mungkin agar menang selisih gol.

Nepal saat ini menjadi juru kunci Grup A karena sudah mengalami 2 kali kekalahan, satu dari Yordania dengan skor 2-0 dan dari Kuwait dengan skor 4-1.

Dengan begitu, Timnas Indonesia harus mampu menang minimal 4-0 untuk bisa mengamankan satu tiket.

Jika pun Yordania kalah dari Kuwait, Indonesia punya kekuatan selisih gol karena pada akhirnya perolehan poin antara Indonesia, Yordania, dan Kuwait adalah sama-sama 6 poin.

Baca Juga: Link Live Streaming Timnas Indonesia vs Yordania di Kualifikasi Piala Asia 2023, Jam Berapa & Tayang TV Mana?

Namun, dengan kemenangan besar atas Nepal, akan membuat Indonesia jadi juara Grup A dan otomatis lolos ke putaran final.

Kendati Yordania menang atas Kuwait, Indonesia akan membuka peluang lolos dengan status runner up terbaik.

Umumnya, sistem runner up terbaik akan dihitung dari jumlah perolehan poin serta selisih gol.

Halaman:

Editor: F Akbar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah