Susunan Pemain Timnas Indonesia vs Singapura di Piala AFF Leg 2, Egy Maulana Vikri dan Elkan Baggott Starter?

- 24 Desember 2021, 13:00 WIB
Indonesia butuh kemenangan 1-0 untuk maju ke babak final piala aff 2020.
Indonesia butuh kemenangan 1-0 untuk maju ke babak final piala aff 2020. /Instagram.com/@pssi

BERITA DIY - Simak susunan pemain Timnas Indonesia vs Singapura di Piala AFF leg 2 dan jadwal pertandingan.

Pertandingan leg 2 Piala AFF 2021 atau AFF Suzuki Cup antara Timnas Indonesia vs Singapura akan berlangsung Sabtu, 25 Desember 2021. Ketahui prediksi pertandingan dan susunan pemain Timnas Indonesia yang akan diturunkan oleh pelatih Shin Tae-yong.

Hasil imbang 1-1- di leg 1, membuat Timnas Indonesia wajib meraih kemenangan atas Singapura pada semifinal leg 2 Piala AFF.

Baca Juga: Jadwal Boxing Day Liga Inggris: Man City, Man United, Chelsea, dan Arsenal

Baca Juga: Jadwal Leg 2 Timnas Indonesia vs Singapura di Semifinal Piala AFF 2021, Egy Maulana Vikri Bisa Tampil

Kemenangan dengan skor berapapun akan membuat Indonesia lolos ke final untuk ke-6 kalinya di turnamen yang sebelumnya bernama Piala Tiger ini.

Pada leg 2 semifinal, pelatih Shin Tae-yong diprediksi akan melakukan perubahan. Dua pemain yang sebelumnya tak bisa tampil, Ramai Rumakiek (akumulasi kartu kuning) dan Egy Maulana Vikri yang diistirahatkan, kemungkinan besar salah satunya akan mengisi susunan pemain Indonesia vs Singapura.

Egy bisa ditempatkan di posisi belakang striker sebagai playmaker, sebab menggeser Witan Sulaeman dan Irfan Jaya yang tampil moncer di Piala AFF nampaknya akan sedikit sulit.

Baca Juga: Syarat Timnas Indonesia Lolos ke Final Piala AFF 2021 Setelah Diimbangi Singapura

Sementara Ramai Rumakiek bisa menjadi supersub atau pemain pengganti jika terjadi kebuntuan.

Untuk susunan pemain lini belakang, Shin Tae-yong nampaknya masih akan mempercayakan kepada Pratama Arhan, Fachrudin, Dewangga, dan Asnawi.

Perubahan juga bisa saja terjadi ketika Rizky Ridho bermain di belakang, dan Dewangga akan mengisi pos lini tengah bersama Rachmat Irianto. Sedangkan Elkan Baggott nampaknya akan memulai laga dari bangku cadangan dan akan dimainkan di awal babak kedua.

Baca Juga: Profil dan Biodata Pratama Arhan, Cetak Gol Jarak Jauh ke Gawang Malaysia di Piala AFF 2020: Karier dan IG

Prakiraan Susunan Pemain

Indonesia (4-3-3): 

Nadeo; Asnawi Mangkualam; Fachrudin, Rizki Ridho, Arhan; Irianto, Kambuaya, Dewangga; Irfan Jaya, Witan, Ezra

Singapura (4-1-4-1):

Hasan Sunny; Hamzah, Safuwan Baharudin, Irfan Fandi, Suzliman; Haris Harun, Ramli, Sulaiman, Syahin, Anuar; Ikhsan Fandi

Head to Head (H2H) Indonesia vs Singapura

 

- Singapura 2-2 Indonesia, fase grup Piala AFF (17 Januari 2007)

- Indonesia 0-2 Singapura, fase grup Piala AFF (9 Desember 2008)

- Indonesia 1-0 Singapura, fase grup Piala AFF (28 November 2012)

- Singapura 1-2 Indonesia, fase grup Piala AFF (25 November 2016)

- Singapura 1-0 Indonesia, fase grup Piala AFF (9 November 2018)

- Singapura 1-1 Indonesia, semifinal Piala AFF (22 Desember 2021)

Jika tak terjadi perubahan jadwal dan jam tayang, pertandingan semifinal leg 2 Indonesia vs Singapura Piala AFF 2021 akan berlangsung pada Sabtu, 25 Desember 2021 pukul 19:30 WIB.

Baca Juga: Biodata Elkan Baggott, Pemain yang Cetak Gol ke Gawang Malaysia di Piala AFF: Keturunan, Instagram dan Karier

Link Live Streaming

Saksikan siaran langsung untuk nonton Timnas Indonesia vs Singapura melalui link live streaming RCTI, iNews TV, dan Vidio di bawah ini:

RCTI: KLIK DI SINI

iNews TV: KLIK DI SINI

Vidio: KLIK DI SINI

 

Demikianlah susunan pemain Timnas Indonesia vs Singapura di Piala AFF leg 2.***

Editor: Muhammad Suria


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah