Jadwal Piala Dunia FIFA 2022 di Qatar dan Daftar Tim yang Lolos: Ada Jerman, Denmark dan Brazil

12 November 2021, 13:00 WIB
Jadwal pertandingan Piala Dunia 2022 Qatar dan daftar tim yang lolos. Ada Jerman, Denmark dan Brazil. /Tangkap layar: Facebook.com/@fifaworldcup

BERITA DIY – Berikut informasi jadwal pertandingan Piala Dunia 2022 Qatar serta daftar tim yang lolos.

Dikutip dari lama resmi FIFA, perhelatan akbar Piala Dunia 2022 Qatar akan berlangsung mulai tanggal 21 November sampai 18 Desember 2022.

Puluhan tim dari berbagai negara yang lolos nantinya akan dibagi kembali dalam beberapa grup. Pertandingan fase grup belangsung selama 12 hari mulai tanggal 21 November sampai 2 Desember 2022.

Baca Juga: Jadwal Kualifikasi Piala Dunia 2022 Malam Ini: Ada Inggris, Italia, Skotlandia, Denmark, hingga Polandia

Setiap harinya akan tersaji empat pertandingan fase grup Piala Dunia 2022. Dimana laga dimainkan pukul 13.00, 16.00, 19.00 dan 22.00 waktu setempat.

Babak 16 besar akan bergulir mulai tanggal 3 sampai 6 Desember 2022. Kemudian babak perempatfinal bergulir mulai tanggal 8 sampai 10 Desember 2022.

Pertandingan babak semifinal Piala Dunia 2022 Qatar berlangsung tanggal 13 dan 14 Desember 2022. Sementara parta final perebutan juara 3 digelar 17 Desember 2022.

Baca Juga: Link Live Streaming Irlandia vs Portugal, Kualifikasi Piala Dunia 2022: Prediksi Skor, H2H, dan Jadwal Tayang

Laga pamungkas atau partai final Piala Dunia 2022 digelar di Stadion Lusail Qatar pada tanggal 18 Desember 2022.

Saat ini, puluhan tim peserta Piala Dunia 2022 masih melewati kualifikasi dan playoff untuk bisa mengamankan tempat di putaran final.

Hingga hari ini, sudah terdapat empat tim yang memastikan diri lolos ke babak putaran final Piala Dunia 2022 Qatar.

Baca Juga: Prediksi Brazil vs Kolombia Kualifikasi Piala Dunia 2022 CONMEBOL dan Link Live Streaming: Comeback Coutinho

Empat tim yang lolos Piala Dunia 2022 Qatar diantaranya adalah Jerman (Eropa), Denmark (Eropa), Brazil (Amerika Latin) dan Qatar (Asia).

Jerman lolos ke Piala Dunia 2022 Qatar sebagai juara Grup J Zona Eropa. Der Panzer melakoni 9 laga dengan 8 kemenangan dan mencatatkan 24 poin.

Sementara Denmark juga menjadi salah satu negara yang lolos ke Piala Dunia 2022 setelah mencatatkan kemenangan di 8 laga. Tim Dynamite lolos sebagai juara Grup F dengan perolehan 24 poin.

Baca Juga: Prediksi Skor Jerman vs Liechtenstein di Kualifikasi Piala Dunia 2022, Der Panser Turunkan Lapis Kedua

Tim Samba Brazil juga berhak mengamankan tempat di Piala Dunia 2022 setelah menang atas Kolombia 1-0. Kemenangan ini membuat Brazil kokoh di puncak klasemen Grup kualifikasi Zona Amerika Latin dengan perolehan 34 poin.

Grup Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Amerika Latin terdiri dari 10 tim. Tim yang berhasil bertahan di posisi 1-5 dipastikan lolos ke putaran final.

Satu tim lain yang lolos ke Piala Dunia 2022 tidak lain adalah tim tuan rumah Qatar. Sebagai tuan rumah, Qatar dipastikan lolos secara otomatis tanpa harus melewati babak kualifikasi dan playoff.

Baca Juga: Prediksi Yunani vs Spanyol Kualifikasi Piala Dunia 2022: Link Live Streaming dan Jadwal Main

Jadwal Piala Dunia Qatar 2022

  • Fase Grup 21 November – 2 Desember 2022
  • Babak 16 besar 3 Desember – 6 Desember 2022
  • Perempatfinal 8 Desember – 10 Desember 2022
  • Semifinal - 13 dan 14 Desember 2022
  • Final perebutan juara 3 - 17 Desember 2022
  • Grand Final - 18 Desember 2022

Daftar Tim Lolos Piala Dunia 2022

  • Jerman dan Denmark (Eropa)
  • Brazil (Amerika Latin)
  • Qatar (Asia)

Demikian informasi jadwal pertandingan Piala Dunia 2022 Qatar serta daftar tim yang lolos.***

Editor: Muhammad Suria

Tags

Terkini

Terpopuler