Bacaan Niat Puasa Ayyamul Bidh, 14 Mei 2022 Besok, Arab, Latin, Indonesia, Serta Keutamaan Menurut Hadits

- 13 Mei 2022, 20:10 WIB
Ilustrasi - Simak bacaan niat puasa Ayyamul Bidh yang dilaksanakan besok, Sabtu, 14 Mei 2022 yang lengkap dengan bahasa Arab, latin, dan Indonesia.
Ilustrasi - Simak bacaan niat puasa Ayyamul Bidh yang dilaksanakan besok, Sabtu, 14 Mei 2022 yang lengkap dengan bahasa Arab, latin, dan Indonesia. /PIXABAY/@mohamed_hassan

BERITA DIY - Simak bacaan niat puasa Ayyamul Bidh yang dilaksanakan besok, Sabtu, 14 Mei 2022 yang lengkap dengan bahasa Arab, latin, dan Indonesia.

Jangan kira umat Islam hanya melakukan puasa pada bulan Ramadhan saja. Sebenarnya, ibadah puasa kerap dilakukan umat Islam selain Ramadhan, seperti Ayyamul Bidh.

Sebut saja di antaranya puasa Senin dan Kamis, puasa Daud, puasa Syawal, puasa Asyura dan Tasu'a, hingga puasa Ayyamul Bidh, dan puasa lainnya.

Baca Juga: Jadwal Puasa Ayyamul Bidh Mei 2022 Mulai Besok Tanggal 14, Bacaan Niat 3 Bahasa dan Keutamaan

Hanya saja, hukum antara puasa Ramadhan dengan puasa-puasa yang disebutkan di atas berbeda. Hanya puasa Ramadhan lah yang hukumnya wajib dilakukan umat Islam.

Lalu, apa sebenarnya puasa Ayyamul Bidh?

Ibadah puasa Ayyamul Bidh dilakukan sebagai bentuk menghormati pertengahan bulan dalam kalender hijriah.

Baca Juga: Hukum Puasa Syawal dan Tata Cara Pelaksanaan Lengkap Bacaan Doa Niat Arab, Latin, serta Artinya

Disunnahkan umat Islam untuk melaksanakan puasa Ayyamul Bidh pada tanggal 13, 14, 15 dalam penghitungan bulan hijriah.

Kata Rasulullah Saw:

يَا أَبَا ذَرٍّ إِذَا صُمْتَ مِنَ الشَّهْرِ ثَلاَثَةَ أَيَّامٍ فَصُمْ ثَلاَثَ عَشْرَةَ وَأَرْبَعَ عَشْرَةَ وَخَمْسَ عَشْرَةَ

Artinya: "Hai Abu Dzar, Jika engkau ingin berpuasa tiga hari setiap bulannya, maka berpuasalah pada tanggal 13, 14, dan 15 (dari bulan Hijriyah)." (HR Tirmidzi dan an Nasai).

Maka itu, tak ayal bila di dalam beberapa bahasa lokal, puasa Ayyamul Bidh kerap disebut puasa putih.

Baca Juga: Bacaan Doa Buka Puasa Syawal 6 Hari Tulisan Arab, Latin, dan Artinya disetai Jadwal Buka Puasa Jogja Hari Ini

Hal itu lantaran puasa Ayyamul Bidh dilakukan pada saat kondisi bulan sedang terang yang dilambangkan dengan kata "putih".

Namun, selain karena mengharap ridho Allah Swt serta menjalankan ibadah sunnah, tidak ada khasiat mistis apa-apa dari puasa Ayyamul Bidh.

Nabi Muhammad Saw sendiri telah menyebutkan di dalam haditsnya keutamaan dari puasa Ayyamul Bidh.

Baca Juga: Bacaan Niat Puasa Qadha Untuk Membayar Utang Puasa Ramadhan, Lengkap Arab, Latin, Indonesia

Nabi Muhammad Saw bersabda:

صَوْمُ ثَلاَثَةِ أَيَّامٍ صَوْمُ الدَّهْرِ كُلِّهِ

Artinya: "Puasa pada tiga hari setiap bulannya adalah seperti puasa sepanjang tahun." (HR. Bukhari).

Dalam bulan Syawal ini, puasa Ayyamul Bidh akan bertepatan jatuh pada esok hari tanggal 14 Mei 2022 hingga 16 Mei 2022 mendatang.

Baca Juga: Niat Puasa Syawal dan Keutamaannya, Benarkah Sama Dengan Puasa Setahun? Berikut Penjelasannya

Maka itu, dini hari nanti WIB, bagi Anda yang hendak melaksanakan puasa Ayyamul Bidh, lakukanlah sahur agar puasa menjadi optimal.

Jangan lupa, bacalah niat puasa Ayyamul Bidh sehingga puasa Anda sah dilakukan.

Baca Juga: Bacaan Niat Puasa Syawal 6 Hari Sunnah dalam Arab, Latin, dan Terjemah, Dilengkapi Tata Cara dan Keutamaannya

Adapun bacaaan niat puasa Ayyamul Bidh tersaji di bawah ini:

نَوَيْتُ صَوْمَ اَيَّامَ اْلبِيْضِ سُنَّةً لِلهِ تَعَالَى

Bacaan latin: Nawaitu sauma ayyaamal bidh sunnatan lillaahi ta'ala.

Terjemahan Indonesia: "Saya berniat melakukan puasa pada hari-hari Ayyamul Bidh, sunnah karena Allah ta'ala."

Demikian bacaan niat puasa Ayyamul Bidh yang dilaksanakan besok, Sabtu, 14 Mei 2022 yang lengkap dengan bahasa Arab, latin, dan Indonesia.***

Editor: Bagus Aryo Wicaksono


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x