2 Dampak Negatif IPTEK di Lingkungan Keluarga, Salah Satunya Bisa Mengurangi Nilai Kebersamaan

- 18 Maret 2022, 11:30 WIB
ilustrasi - IPTEK merupakan ilmu yang mempelajari tentang perkembangan teknologi berdasarkan ilmu pengetahuan, perkembangan IPTEK yang semakin pesat telah membawa banyak perubahan di sektor kehidupan manusia.
ilustrasi - IPTEK merupakan ilmu yang mempelajari tentang perkembangan teknologi berdasarkan ilmu pengetahuan, perkembangan IPTEK yang semakin pesat telah membawa banyak perubahan di sektor kehidupan manusia. /PIXABAY/@startupstockphotos

Lantas apa saja dampak negatif IPTEK di lingkungan keluarga? Berikut dikutip dari laman resmi BPMPK-KEMENDIKBUD.

1. Bergesernya nilai kesopanan anak kepada orang tua

Di era yang modern ini perilaku anak cenderung sudah kehilangan etika dan sopan santun kepada orang tua. Beberapa faktor yang mempengaruhi, yaitu paparan negatif media televisi, internet, serta media elektronik yang dapat meningkatkan kekerasan dan agresifitas anak.

Baca Juga: Dampak Buruk Begadang bagi Kesehatan Fisik dan Mental, Deadliner Hati-Hati Bisa Mudah Pikun dan Depresi

Berbagai kejadian buruk dan tragis kerap terjadi seperti anak yang dilaporkan karena membentak orang tuanya, atau lebih parah membunuh orang tua. Hal tersebut sangat bertolak belakang dengan budaya leluhur kita yang harus membungkuk ketika berjalan melewati orang tua.

Anak-anak juga cenderung kurang menghargai teman dan bahkan guru mereka di sekolah. Beberapa orang tua sekarang mengalami kesulitan dalam mendidik anak-anaknya dalam hal tata krama dan menambah nilai kesantunan.

2. Berkurangnya nilai kebersamaan antarkeluarga

Penggunaan teknologi yang tidak dibarengi dengan pengawasan dan kontrol yang baik akan menyebabkan dampak buruk yang berkaitan dengan tata nilai.

Baca Juga: Bahaya! Ini Dampak Buruk Kebiasaan Membawa HP ke Toilet Bagi Kesehatan, Hindari Sekarang!

Penggunaan gadget pada anak menimbulkan kekhawatiran bagi orang tua terkait dengan perilaku sopan santun. Saat anak fokus dengan handphone, mereka akan cenderung tidak peduli dengan hal disekitarnya.

Halaman:

Editor: Bagus Aryo Wicaksono


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah