Apa Hasil Klarifikasi Harta Rafael Alun Ayah Mario Dandy di KPK Hari Ini? Cek Benarkah Ada Pencucian Uang

- 1 Maret 2023, 20:39 WIB
Ilustrasi: Cek hasil klarifikasi harta kekayaan Rafael Alun usai diperiksa KPK hari ini.
Ilustrasi: Cek hasil klarifikasi harta kekayaan Rafael Alun usai diperiksa KPK hari ini. /Indrianto Eko Suwarso/ANTARA FOTO

BERITA DIY - Ketahui apa hasil klarifikasi harta Rafael Alun yang merupakan ayah dari Mario Dandy di KPK hari ini, Rabu, 1 Maret 2023.

Cek juga benarkah ada pencucian uang atau tidak dalam klarifikasi yang dilakukan Komisi Pemberantasan Korpsi (KPK) tersebut.

Adapun klarifikasi tersebut merupakan tindak lanjuut dari adanya ketidaksesuaian antara profil kekayaan dengan harta sebesar Rp56 miliar yang dimiliki mantan Ditjen Pajak Rafael Alun Trisambodo tersebut.

Dikutip dari ANTARANEWS, 1 Maret 2023 sebelumnya, pada Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) ayah dari Mario Dandy tersebut menyebutkan enam perusahaan dalam kategori surat berharga.

Baca Juga: Update Kasus Viral Mario Dandy: Kondisi Korban hingga AG yang Jalani Pemeriksaan Psikologi Forensik

Sementara itu, dua perusahaan di Minahasa Utara tercatat sebagai aset perusahaan dan juga sebuah aset tanah dan bangunan yang berada di Yogyakarta.

Selanjutnya pada hari ini, Rabu, 1 Maret 2023 Rafael Alun menjalani klarifikasi di KPK mulai jam 09.03 hingga 17.32 WIB.

Usai klarifikasi yang berlangsung di Gedung Merah Putih KPK, Jakarta, tersebut, pihak Deputi Bidang Pencegahan, KPK, Pahala Nainggolan menjelaskan saat ini pihaknya masih mempelajari beberapa hal yang dilaporkan PPATK.

Salah satunya yaitu mencari pola adanya pencucian uang yang dilakukan Rafael Alun Trisambodo tersebut.

Baca Juga: Profil Ernie Meike Torondek yang Disebut Ibu Mario Dandy Penganiaya David, Apa Pekerjaannya?

“Pada saat ini kira perhitungkan dalam pemeriksaan tapi polanya saja yang kita ambil kira - kira seperti apa jalannya,” jelas Deputi Bidang Pencegahan KPK, Pahala Nainggolan dilansir dari ANTARANEWS, 1 Maret 2023.

Maka sampai saat ini, hasil klarifikasi tersebut masih dipelajari dan dicari Polanya apakah ada indikasi pencucian uang seperti yang dilaporkan PPATK atau tidak.

Nama Rafael Alun Trisambodo mencuat usai kasus sang putra, Mario Dandy Satrio yang melakukan tindak penganiayaan kepada Cristalino David Ozora.

David sendiri merupakan Putra dari seorang Pengurus Pusat Gerakan Pemuda Ansor, Jonathan Latumahina.

Baca Juga: Profil Shane Lukas Teman Mario Dandy Tersangka Baru Kasus Penganiayaan David, Ini Perannya

Itulah penjelasan terkait hasil klasrifikasi Rafael Alun Trisambodo yang merupakan ayah Mario Dandy, hari ini, Rabu, 1 Maret 2023 di KPK.***

Editor: Mufit Apriliani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah