Siapa Salman Rushdie Trending? Ini Biodata dan Profil Salman Rushdie: Karier Lengkap Karya dan Penghargaan

- 13 Agustus 2022, 15:32 WIB
Ilustrasi penjelasan siapa Salman Rushdie trending? ini biodata lengkap profil Salman Rushdie: karier lengkap dengan karya dan penghargaan.
Ilustrasi penjelasan siapa Salman Rushdie trending? ini biodata lengkap profil Salman Rushdie: karier lengkap dengan karya dan penghargaan. /Twitter.com/@AlinejadMasih

BERITA DIY- Simak info siapa Salman Rushdie yang trending? Ini biodata dan profil Salman Rushdie, karier lengkap karya dan penghargaan.

Nama Salman Rushdie kini menjadi perbincangan publik dan biodata lengkap profilnya seperti karier, dan karya yang pernah dihasilkan banyak dicari.

Salman Rushdie menjadi perbincangan publik lantaran kabar yang tidak mengenakan yaitu dia menjadi korban penikaman di bagian leher dari orang yang tidak dikenal.

Kejadian itu menimpa Salman Rushdie ketika hendak mengisi kuliah umum di Chautauqua Institution, negara bagian New York, Amerika Serikat.

Baca Juga: Link 14 Twibbon Hari Lahir Pramuka 14 Agustus 2022 untuk Profil WA dan Sejarah Hari Pramuka Indonesia

Diketahui bahwa Salman Rushdie merupakan laki-laki kelahiran Mumbai, India pada 19 Juni 1947. Dia lahir di India namun saat ini berkebangsaan Britania Raya.

Salman Rushdie berkarier di dunia kepenulisan dan merupakan seorang sastrawan. Namanya cukup dikenal berkat berbagai tulisannya yang kontroversial salah satunya The Satanic Verses.

Dia dikenal sebagai sastrawan penting di akhir abad ke-20 dengan gaya tulisan yang cukup unik di mana dia mencampurkan sejarah dan magis.

Sastrawan berkebangsaan Britania Raya sudah banyak meraih penghargaan salah satunya Booker Prize untuk karyanya yang berjudul Midnight's Children (1981)

Baca Juga: Profil Salman Rushdie, Sastrawan Penulis Buku The Satanic Verses yang Ditikam di New York Amerika Serikat

Berikut ini daftar karya yang dihasilkan oleh Salman Rushdie yang merupakan sastrawan:

- Grimus (1975)

- Midnight's Children (1981)

- Shame (1983)

- The Jaguar Smile: A Nicaraguan Journey (1987)

- The Satanic Verses (1988)

- Haroun and the Sea of Stories (1990)

- Imaginary Homelands: Essays and Criticism, 1981-1991 (1992)

Baca Juga: Profil Deolipa Yumara yang Kabarnya Bharada E Teken Surat Pencabutan Kuasa Hukum: Asal Daerah hingga Karier

- East, West (1994)

- The Moor's Last Sigh (1995)

- The Ground Beneath Her Feet (1999)

- Fury (2001)

- Step Across This Line: Collected Nonfiction, 1992 - 2002 (2002)

- Shalimar the Clown (2005)

Sebagai sastrawan besar, Salman Rushdie juga merupakan anggota Royal Society of Literature tahun 1983 itu adalah organisasi sastra senior Inggris.

Baca Juga: Profil dan Biodata AKP Rita Yuliana, Polwan yang Mutasi ke Polda Metro: Karier, Asal, Suami, Umur, Akun IG

Tidak hanya itu, The Times yang merupakan surat kabar harian Inggris menempatkan nama Salman Rushdie masuk dalam daftar 50 penulis besar Inggris sejak tahun 1945.

Demikian informasi tentang siapa Salman Rushdie trending? Ini biodata dan profil Salman Rushdie, karier lengkap karya dan penghargaan.***

Editor: Muhammad Suria


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x