Profil Bill Cosby, Komedian yang Baru Bebas dari Penjara Karena Kasus Kekerasan Seksual

- 2 Juli 2021, 11:30 WIB
Bill Cosby terbebas dari hukuman penjara pada Kamis, 1 Juli 2021. Ia telah dipenjara sejak 2018 karena kekerasan seksual.
Bill Cosby terbebas dari hukuman penjara pada Kamis, 1 Juli 2021. Ia telah dipenjara sejak 2018 karena kekerasan seksual. /REUTERS/Mark Makela

BERITA DIY - Komedian kawakan Bill Cosby terbebas dari hukuman penjara pada Kamis, 1 Juli 2021. Berikut adalah profilnya.

Bill Cosby meninggalkan penjara SCI Phoenix pada 14.30 waktu setempat. Dia sudah menjalani lebih dari dua tahun hukumannya atas kasus kekerasan seksual.

Pada 2018, Bill Cosby didakwa tiga hingga 10 tahun penjara karena kekerasan seksual kepada Andrea Constand, mantan pekerja Temple University, di rumahhnya di Philadelphia pada 2004.

Baca Juga: Profil Paranormal Mbak You yang Meninggal Dunia Hari Ini, Pernah Ramal Presiden Jokowi akan Lengser

Dalam aksinya, Cosby diduga merencanakannya dengan cukup rapi: Dia berteman dengan perempuan yang lebih muda, bertindak sebagai mentor, kemudian menyerang mereka secara seksual, seringkali dengan bantuan obat-obatan.

Berikut profil Bill Cosby, komedian yang kini bebas dari penjara selengkapnya.

Baca Juga: Profil Wenny Ariani, Perempuan yang Diduga Lahirkan Anak Buah Hubungan dengan Rezky Aditya

Profil Bill Cosby

Nama lengkapnya yakni William Henry Cosby Jr. Lelaki yang lahir di Philadelphia, Pennsylvania, Amerika Serikat, 12 Juli 1937 ini kemudian dikenal dengan nama Bill Cosby.

Cosby merupakan komedian, aktor, produser acara TV dan juga seorang aktivis. Namun, ia punya perjalanan yang panjang untuk menjadi seperti saat ini.

Cosby terlahir dengan fisik yang kuat. Ia jago dalam kegiatan olahraga, seperti baseball spek bola dan basket.

Baca Juga: Profil Oleksandr Zinchenko: Man of The Match Ukraina vs Swedia Euro 2020, Kapten Masa Depan Zhovto-Blakytni

Pada 1956, ia sempat menjadi marinir di bidang medis dan terjun ke Perang Korea. Setelah petualangan marabahaya tersebut, Cosby jadi bartender.

Namun, ia malah tertarik dengan dunia panggung dan tampil sebagai komika Stand Up Comedy.

Bermula dari iseng, nama Cosby di era '60-an justru sangat tersohor sebagai komika Stand Up Comedy.

Baca Juga: Profil Yann Sommer: Kiper Tim Asal Jerman yang Jadi Pahlawan Kemenangan Swiss atas Prancis di Euro 2020

Karier Cosby mulai menanjak saat memerankan tokoh ageh rahasia bernama Alexander Scott dalam serial TV, I SPY.

Kemudian serial yang mempopulerkan namanya, yakni The Bill Cosby Show tahun 1984, lewat perannya sebagai Doctor Heathcliff Huxtable.

Berakhir pada 1992, acara itu menjadi salah satu cikal bakal dari berbagai talkshow dan acara-acara komedi di era modern.

Baca Juga: Profil Marcos Llorente, Gelandang Muda Atletico Madrid yang Kini Diminati Manchester United

Ia juga berhasil saat membuat kartun Fat Albert and the Cosby Kids. Seri kartun ini menceritakan tentang masa kecil Cosby dan sempat bertahan selama 12 tahun, sejak 1972 sampai 1984.

Untuk urusan pribadi, Cosby sempat nikah pada 25 Januari 1964 dengan Camille Olivia.

Pasangan tersebut dikaruniai satu orang anak laki-laki, Ennis William Cosby dan empat orang anak perempuan, masing-masing Evin Harrah, Ensa Camille, Erinn Charlene dan Erika Ranee.

Baca Juga: Profil Matt Hancock: Menteri Kesehatan Inggris yang Mundur Setelah Kepergok Peluk dan Cium Direktur Depkes

Nahas, Ennis William Cosby meninggal setelah diserang dengan senjata tajam oleh sekumpulan penjahat di kawasan Los Angeles, Amerika Serikat pada tahun 1997.***

Editor: Arfrian Rahmanta


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x