Mohon Maaf, 6 Golongan Orang Ini Tidak Akan Dapat BLT UMKM 2022

- 26 Agustus 2022, 04:30 WIB
Mohon maaf, ada 6 golongan orang yang tidak akan dapat BLT UMKM 2022.
Mohon maaf, ada 6 golongan orang yang tidak akan dapat BLT UMKM 2022. /Tangkap layar: eform.bri.co.id/bpum

BERITA DIY - Mohon maaf, ada 6 golongan orang yang tidak akan dapat BLT UMKM 2022. Simak penjelasan terkait pencairan BLT UMKM atau BPUM berikut ini.

Pemerintah sudah berencana kembali menyalurkan BLT UMKM pada 2022 ini. Besarannya yakni Rp 600 ribu per orang.

BLT UMKM ini ditargetkan bisa diterima oleh sekitar 12,8 juta orang pelaku usaha di Indonesia.

Anggaran sebesar Rp 7,68 triliun pun sudah diajukan pihak Kementerian Koperasi dan UKM kepada Kementerian Keuangan, tinggal menunggu persetujuan.

Baca Juga: 5 Tipe Orang yang Tak Dapat BLT UMKM 2022, Dana Bantuan BPUM Cair Rp 600 Ribu

Perlu diketahui, BLT UMKM bukan program baru pemerintah. Bantuan untuk pelaku usaha ini pernah diberikan pada 2020 dan 2021.

Ya, BLT UMKM memang diberikan pemerintah sejak pandemi Covid-19 terjadi. Tujuannya yakni agar UMKM bisa bertahan saat perekonomian mengalami gejolak.

Tahun sebelumnya, ditetapkan syarat agar seseorang bisa mendapatkan BLT UMKM dari pemerintah. Di antaranya:

1. Warga negara Indonesia atau WNI dibuktikan dengan KTP.

Baca Juga: Cair Rp 600 Ribu ke 12,8 Juta Orang Pelaku Usaha, Cek BLT UMKM 2022 di Eform BRI?

2. Memiliki usaha mikro dengan surat usulan calon penerima dari pengusul BLT UMKM (Dinas Koperasi atau UKM setempat).

3. Memiliki Nomor Induk Berusaha (NIB) atau Surat Keterangan Usaha (SKU).

4. Bukan PNS atau PPPK (ASN), anggota Polri atau prajurit TNI, dan pegawai BUMN atau BUMD.

5. Tidak sedang mendapatkan fasilitas kredit usaha rakyat atau KUR dari bank.

Baca Juga: Cek Daftar 12,8 Juta Penerima BLT UMKM 2022 di Mana? Bantuan Rp 600 Ribu Cair per Orang

Syarat tersebut belum tentu berlaku kembali pada penyaluran BLT UMKM 2022. Aturan resmi belum diumumkan.

Namun, dari bocoran pemerintah, ada 6 golongan orang yang tidak akan dapat BLT UMKM 2022 sebesar Rp 600 ribu.

Berikut daftar 6 golongan orang yang tidak akan dapat BLT UMKM 2022:

1. Warga Negara Asing (WNA).

Baca Juga: Link Resmi Daftar BLT UMKM 2022 Agar Dapat Bantuan Rp 600 Ribu Dicari, Ini Kriteria Penerima BPUM

2. Pelaku usaha non-mikro.

3. Penerima BT PKLWN.

4. Aparatur Sipil Negara (ASN).

5. Anggota TNI.

Baca Juga: Cek Penerima BLT UMKM di Eform BRI, BPUM 2022 Cair Rp 600 Ribu ke 12,8 Juta Orang Ini

6. Anggota Polri.

Itulah penjelasan 6 golongan orang yang tidak akan dapat BLT UMKM 2022 dari pemerintah, mohon maaf.***

Editor: F Akbar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x