Siswa SMP Bisa Dapat Bansos Rp1,5 Juta dari Kemensos, Begini Cara Daftar PKH Lewat HP Gratis

- 10 Februari 2022, 16:05 WIB
Ilustrasi siswa SMP aau sederajat disa mendapatka Rp1,5 dalam satu tahun dari Kemensos melalui program PKH, berikut cara daftar PKH lewat HP.
Ilustrasi siswa SMP aau sederajat disa mendapatka Rp1,5 dalam satu tahun dari Kemensos melalui program PKH, berikut cara daftar PKH lewat HP. /Instagram.com/@kemensosri

Kelompok masyarakat misikin dan rentan miskin yang masuk dalam kriteria penerima bansos PKH terdiri dari kelompok ibu hamil atau nifas, kelompok anak usia dini 0 sampai 6 tahun, kelompok siswa SD atau sederajat, kelompok siswa SMP atau sederajat, kelompok siswa SMA atau sederajat, kelompok penyandang disabilitas berat, dan kelompok lanjut usia.

Nominal yang akan diterima oleh setiap kelompok akan memiliki nilai yang berbeda. Berikut adalah nominal bantuan PKH yang akan diterima oleh masing-masing kelompok:

1. Kelompok Ibu hamil atau nifas, sebesar Rp3 juta dalam satu tahun.

2. Kelompok anak usia dini 0 sampai 6 tahun, sebesar Rp3 juta dalam satu tahun.

3. Kelompok siswa SD atau sederajat, sebesar Rp900 ribu dalam satu tahun.

4. Kelompok siswa SMP atau sederajat, sebesar Rp1,5 juta dalam satu tahun.

5. Kelompok siswa SMA atau sederajat, sebesar Rp2 juta dalam satu tahun.

6. Kelompok penyandang disabilitas berat, sebesar Rp2,4 juta dalam satu tahun.

7. Kelompok lanjut usia mulai 70 tahun, sebesar Rp2,4 juta dalam satu tahun.

Baca Juga: Daftar Nama Penerima Bansos PKH Ketahui Online di cekbansos.kemensos.go.id, Februari 2022 Cair Tahap 1

Halaman:

Editor: Arfrian Rahmanta


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah