Sudah Selesai Pelatihan Kartu Prakerja Tapi Insentif Belum Cair? Masuk ke Dashboard dan Lakukan Hal Ini

- 25 Oktober 2021, 10:34 WIB
ILUSTRASI - Berikut solusi insentif kartu Prakerja belum cair.
ILUSTRASI - Berikut solusi insentif kartu Prakerja belum cair. /https://www.prakerja.go.id/

BERITA DIY - Ketahui solusi saat insentif belum cair setelah menyelesaikan berbagai pelatihan dalam program kartu Prakerja, lakukan hal ini dengan mudah melalui dashboard akun.

Bagi para peserta kartu Prakerja yang telah melaksanakan pelatihan di berbagai kelas, salah satu yang diharapkan adalah dengan mendapatkan sejumlah insentif program tersebut yang segera cair.

Meski demikian beberapa peserta kartu Prakerja yang telah menyelesaikan pelatihan sebelumnya mengeluhkan banyaknya terjadi pencairan insentif yang belum dilakukan atau belum didapatkan.

Baca Juga: Bocoran Pembukaan Kartu Prakerja Gelombang 22, Bersiap Ini Syarat dan Kuota Pendaftaran

Bagi yang mengalami permasalahan insentif belum cair setelah melaksanakan berbagai pelatihan yang diwajibkan tak perlu khawatir. Sebab terdapat beberapa solusi yang dapat dilakukan dengan mengakses dashboard akun yang dimiliki.

Dalam dashboard akun kartu Prakerja yang sebelumnya telah dimiliki sendiri terdapat berbagai informasi mengenai penyaluran insentif yang akan dilakukan oleh penyelenggara setelah peserta melakukan pelatihan.

Jumlah insentif yang seharusnya bisa didapatkan oleh para peserta kartu Prakerja yang telah melakukan pelatihan sendiri mencapai jumlah Rp2,55 juta yang terbagi dari beberapa bagian.

Baca Juga: Kuota Kartu Prakerja Gelombang 22 Sudah Ada, Bisa Akses di prakerja.go.id untuk Gabung Jika Telah Resmi Dibuka

Nantinya jumlah tersebut terbagi atas Rp2,4 juta yang akan dikirimkan langsung ke rekening maupun e-wallet selama 4 bulan, serta Rp150 ribu yang dapat digunakan sebagai biaya survey bagi peserta.

Sedangkan untuk mengetahui solusi agar insentif segera cair, para pekerja dapat terlebih dahulu melakukan pemberian rating dan ulasan pada kelas pelatihan yang sebelumnya telah dilakukan.

Halaman:

Editor: Muhammad Naufal Alyaa


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x