Cek Sistem Eform BPUM, Tapi NIK Tidak Terdaftar: Bantuan Rp1,2 Juta Cair Jika Muncul Notifikasi Ini

- 30 September 2021, 15:55 WIB
ILUSTRASI: NIK KTP tidak terdaftar di Eform BPUM BRI (eform.bri.co.id), ini notifikasi lengkap bantuan Rp1,2 juta bisa cair ke pelaku UMKM.
ILUSTRASI: NIK KTP tidak terdaftar di Eform BPUM BRI (eform.bri.co.id), ini notifikasi lengkap bantuan Rp1,2 juta bisa cair ke pelaku UMKM. /Tangkap layar eform.bri.co.id/bpum

BERITA DIY – Setelah melakukan login di sistem Eform BPUM (eform.bri.co.id) dan muncul notifikasi bahwa Nomor Induk Kependudukan (NIK) KTP tidak terdaftar, maka hal itu berarti pelaku UMKM gagal jadi penerima dan bantuan Rp1,2 juta tak akan cair di Bank BRI

Namun jika muncul notifikasi berlatar hijau di sistem Eform BPUM (eform.bri.co.id) yang menyatakan NIK KTP terdaftar beserta nama dan nomor rekening, maka pelaku UMKM lolos dan dapat melakukan pencairan bantuan Rp1,2 juta di Bank BRI.

Selengkapnya, begini cara cek penerima bantuan Rp1,2 juta untuk UMKM di sistem Eform BPUM BRI:

Baca Juga: Cek Penerima BPUM di Eform BRI Tahap 3, BLT UMKM Rp1,2 Juta Terakhir Cair Hari Ini ke 100 Ribu Orang

  • Siapkan NIK KTP pendaftar BPUM
  • Buka sistem Eform BPUM BRI, di eform.bri.co.id/bpum
  • Masukkan NIK KTP dan Kode Verifikasi secara tepat
  • Klik “Proses Inquiry”
  • Notifikasi yang menyatakan terdaftar atau tidaknya pelaku UMKM akan muncul

Dana bantuan Rp1,2 juta dari program BPUM akan cair jika pelaku UMKM sudah dapat notifikasi lolos dan memenuhi syarat berkas untuk pencairan.

Bank BRI

Melalui sistem resmi Eform BPUM (eform.bri.co.id), pihak Bank BRI sudah menginformasikan bahwa bantuan Rp1,2 juta hanya akan cair satu kali saja.

Hal tersebut berlaku bagi penerima BPUM yang sebelumnya sudah dapat tidak akan bisa dapat lagi, termasuk melakukan reservasi pencairan bantuan Rp1,2 juta.

Baca Juga: Pencairan BLT UMKM Rp 1,2 Juta Berakhir Hari Ini, Cara Cek Mandiri Penerima di eform.bri.co.id / BPUM BRI

“Pengumuman:

BPUM tahun 2021 hanya diberikan 1x saja. Nasabah yang berhak dan telah mencairkan dana BPUM tidak perlu melakukan pengecekan ulang dan reservasi,” jelas pihak BRI melalui sistem resminya, Eform BPUM (eform.bri.co.id).

Pemberitahuan yang sama juga disampaikan pihak Kementerian Koperasi dan UKM (Kemenkop UKM) bahwa pada penyaluran tahap 2 yang sudah berlangsung sejak Juli 2021 lalu, bantuan Rp1,2 juta hanya diberikan bagi pelaku UMKM yang belum pernah menjadi penerima BPUM di tahap sebelumnya.

“Diberikan untuk Pelaku Usaha Mikro yang tidak sedang menerima Kredit Usaha Rakyat (KUR) dan belum pernah menerima BPUM,” jelas pihak Kemenkop UKM melalui unggahan di akun Instagram resmi @kemenkopukm, 23 Juli 2021 lalu.

Baca Juga: Maaf, BPUM Telah Tutup Hari Ini! 5 Ciri Pelaku Usaha yang Termasuk dalam 100 Ribu Penerima BLT UMKM

Jika NIK KTP Tidak Terdaftar Eform

Lalu bagaimana jika notifikasi Eform BPUM (eform.bri.co.id) menyatakan bahwa NIK KTP tidak terdaftar sebagai penerima?

Pelaku UMKM bisa coba cek melalui link resmi lain yang disediakan Bank BNI, karena Bank BNI juga menjadi salah satu bank resmi penyalur bantuan Rp1,2 juta dari BPUM.

Cek melalui sistem resmi banpresbpum.id dan pastikan pelaku UMKM sudah memasukkan NIK KTP secara tepat.

Berikut cara lengkapnya:

  • Buka sistem banpresbpum.id
  • Masukkan NIK KTP 16 digit secara tepat
  • Klik “Cari Data”

Baca Juga: Hari Ini TERAKHIR! Bawa Ini Walau Tak Terdaftar BPUM Tahap 3 di Link BRI - BNI, 100 Ribu Orang Dapat BLT UMKM

Sama seperti Eform BPUM, jika muncul data lengkap maka pelaku UMKM bisa dinyatakan menjadi penerima bantuan Rp1,2 juta, namun jika tidak maka BPUM gagal cair via Bank BNI.

Dana bantuan Rp1,2 juta kemudian dapat cair usai berkas seperti KTP, SPTJM, buku rekening, serta ATM diverifikasi pihak bank penyalur.***

Editor: Mufit Apriliani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x