Jelang Lebaran Dapat Bansos Rp 750 Ribu Penerima Manfaat PKH, April 2022 Cair Jika Terdaftar di Sini

23 April 2022, 20:13 WIB
Jelang lebaran Ramadhan 2022 bansos PKH cair hingga Rp 750 ribu, cek nama penerima manfaat di cekbansos.kemensos.go.id. /Pixabay/Udikart.

BERITA DIY - Jelang Ramadhan ini masyarakat berkesempatan dapat uang bantuan hingga Rp 750 ribu dari Program Keluarga Harapan (PKH). Bulan April 2022 ini bantuan PKH sudah bisa dicairkan.

Adapun masyarakat yang berhak menerima bantuan ini ialah mereka yang terdaftar sebagai penerima manfaat PKH serta nama masuk di cekbansos.kemensos.go.id.

Laman cekbansos.kemensos.go.id bisa digunakan sebagai acuan untuk melihat penerima manfaat PKH.

Baca Juga: Tak Perlu Cek Penerima Bansos PKH di cekbansos.kemensos.go.id 2022, Penerima Tanda Ini Pasti Dapat Rp750 Ribu

Baca Juga: Cek Jadwal Bansos PKH April 2022 Kapan Cair di Sini, Simak Tanda-tanda Uang Rp 2,7 Juta Masuk Rekening

Uang dari bansos PKH ini boleh dimanfaatkan untuk memenuhi kebutuhan jelang lebaran Ramadhan 2022.

Nominal uang bantuan yang diterima bervariasi disesuaikan dengan kriteria penerima. Mulai dari Rp 225 ribu hingga Rp 750 ribu bisa cair bulan April 2022 ini.

Adapun bulan April merupakan bulan pencairan PKH tahap 2. Pada tahap 2 ini pencairannya boleh dilakukan selama periode April, Mei, dan Juni.

Dalam setahun, bansos PKH akan disalurkan melalui 4 tahap penyaluran. Untuk saat ini, pemerintah masih menyelesaikan proses penyaluran tahap 2.

Baca Juga: Daftar Nama Penerima Bansos PKH 2022 Tahap 2 di Sini, Cek Online Bantuan BLT Anak Usia Dini Rp750 Ribu

Nanti akan dilanjutkan tahap 3 di bulan Juli, Agustus, hingga September dan menyusul tahap 4 bulan Oktober, November, Desember.

Bantuan Rp 750 ribu ini hanya dapat cair kepada penerima manfaat PKH kategori ibu hamil dan anak usia dini 0-6 tahun yang namanya terdaftar di DTKS atau terdaftar di cekbansos.kemensos.go.id.

Untuk melihat kepesertaan masyarakat dalam program PKH ini, bisa di cek online di laman cekbansos.kemensos.go.id dengan langkah berikut:

  1. Akses alamat link melalui handphone atau laptop yang tersambung koneksi internet
  2. Setelah itu akan muncul beberapa kolom yang wajib diisi
  3. Pada bagian wilayah penerima manfaat (PM), pilih data-data berikut ini sesuai alamat di KTP:

- Provinsi
- Kabupaten/kota
- Kecamatan
- Desa

Baca Juga: Daftar PKH Online Bukan Lewat Link Kemensos, Login ke Aplikasi Ini untuk Dapat BLT hingga Rp3 Juta

  1. Masukkan nama lengkap sesuai KTP
  2. Masukkan delapan kode huruf yang tertera di website
  3. Klik "Cari Data"

Selain dari kriteria ibu hamil dan anak usia dini 0-6 tahun, kriteria masyarakat lainnya yang bisa menjadi peserta penerima manfaat PKH adalah:

- Lanjut usia 70 tahun ke atas mendapat Rp 600.000 per tahap

- Penyandang disabilitas mendapat Rp 600.000 per tahap

- Siswa SD mendapat Rp 225.000 per tahap

- Siswa SMP mendapat Rp 375.000 per tahap

- Siswa SMA mendapat Rp 500.000 per tahap

Baca Juga: Anak Usia Dini Dapat Bansos PKH Tahap 2 hingga Rp750 Ribu, Jadwal Cair dan Cek Daftar Penerima Bantuan Online

Nantinya uang bantuan ini bisa diambil secara tarik tunai melalui ATM milik Bank Himbara (BNI, BTN, BRI, dan Mandiri).

Atau bisa juga diambil melalu Pos Indonesia dengan membawa bukti surat undangan dari pihak kecamatan serta membawa identitas diri seperti fotokopi KK dan KTP.

Demikian bantuan PKH cair April 2022 jelang lebaran Ramadhan 2022 untuk bantu penuhi kebutuhan dan cara cek nama penerima manfaat di cekbansos.kemensos.go.id.***

Editor: Muhammad Suria

Tags

Terkini

Terpopuler