Cara Daftar Bansos Sembako BPNT Rp200 Ribu Agar Nama KPM Terdaftar Penerima di cekbansos.kemensos.go.id

22 Oktober 2021, 17:30 WIB
Masyarakat penerima bansos sembako BPNT Rp200 ribu dari Kemensos yang namanya terdaftar di cekbansos.kemensos.go.id. /Instagram.com/@kemensosri

BERITA DIY - Cara daftar bantuan sosial kartu sembako atau bansos sembako BPNT Rp200 ribu dapat dilakukan di aplikasi Cek Bansos agar mama Keluarga Penerima Manfaat (KPM) bisa masuk daftar penerima cekbansos.kemensos.go.id.

Bansos sembako Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) cair setiap bulannya dengan nominal bantuan Rp200 ribu sampai bulan Desember 2021. Bansos sembako BPNT juga dikenal dengan bansos kartu sembako karena disalurkan melalui kartu belanja sembako.

Dana bansos sembako BPNT tidak cair dalam bentuk uang tunai, melainkan cair dalam bentuk saldo yang masuk ke kartu sembako untuk belanja kebutuhan pokok masyarakat penerima bantuan.

Baca Juga: Cara Daftar Bansos Sembako BPNT Bulan Oktober 2021 dari Kemensos dan Link Unduh Aplikasi Cek Bansos Resmi

Penerima bansos sembako BPNT Rp200 ribu yang cair dapat dicek di link online resmi cekbansos.kemensos.go.id. Nama yang tercantum di link dan berstatus aktif adalah penerima bansos sembako BPNT.

Adapun cara agar masyarakat bisa masuk daftar penerima di cekbansos.kemensos.go.id, terlebih dahulu masyarakat harus mendaftarkan diri lewat aplikasi Cek Bansos yang dapat diunduh gratis di Play Store.

Cara daftar penerima bansos smebako BPNT Rp200 ribu agar nama masyarakat dapat masuk jadi penerima di cekbansos.kemensos.go.id sebagai berikut:

Baca Juga: Cara Online Daftar Bansos Sembako BPNT Rp200 Ribu Tanpa ke Dinsos, Pakai Aplikasi Resmi Cek Bansos

  1. Download aplikasi Cek Bansos
  2. Buat akun baru atau user ID
  3. Login menggunakan user ID yang sudah diaktivasi dan diverivikasi oleh admin Kemensos
  4. Masuk menu Tanggapan Kelayakan
  5. Pilih menu Usul
  6. Lengkapi data pengusul untuk mendapatkan bansos sembako BPNT
  7. Isi data dengan sebenarnya dan kirim formulir usulan penerima bansos

Kemensos masih membuka kesempatan masyarakat yang belum mendapat bansos untuk mendaftarkan dirinya pada menu Usul di aplikasi Cek Bansos. Data masyarakat akan dipadankan dengan data yang ada di dinas Kependudukan.

Sebagai informasi, Kemensos telah mengusulkan penambahan anggaran untuk bansos smebako BPNT di tahun 2022. Meski demikian, belum ada pengumuman secara resmi apakah bansos sembako BPNT akan berlanjut di tahun 2022.

seBaca Juga: Cuma Pakai Satu Aplikasi, Cek Status Bansos Sembako BPNT Rp200 Ribu dan Panduan Cara Daftar Bantuan

Apabila bansos sembako BPNT berlanjut di tahun 2022, masyarakat dapat menggunakan kesempatan ini agar dapat menerima manfaat dari bantuan sosial Kemensos satu ini yang cair non tunai.

Nominal bantuan Rp200 ribu bansos sembako BPNT tidak dapat ditarik secara tunai berbeda dengan Bantuan Sosial Tunai (BST) dan bansos Program Keluarga Berencana (PKH) yang sama-sama disalurkan oleh Kemensos.***

Editor: Arfrian Rahmanta

Tags

Terkini

Terpopuler