Pintu Gerbang Exit Tol Jogja - Bawen di Magelang, Temanggung dan Ambarawa

- 20 Juli 2023, 18:15 WIB
Ilustrasi. Lokasi pintu gerbang exit Tol Jogja - Bawen di Magelang, Temanggung dan Ambarawa.
Ilustrasi. Lokasi pintu gerbang exit Tol Jogja - Bawen di Magelang, Temanggung dan Ambarawa. /PIXABAY/@pasja1000

BERITA DIY - Simak informasi pintu gerbang exit Tol Jogja - Bawen di Magelang, Temanggung dan Ambarawa, berikut ini.

Jalan Tol Jogja - Bawen saat ini tengah dikerjakan proses konstruksinya dari dua sisi yaitu seksi 1 Sleman - Banyurejo dan seksi 6 Ambarawa - Bawen.

Seiring dengan proses konstruksi yang terus berjalan ini banyak masyarakat yang mulai mencari informasi di mana lokasi pintu gerbang exit tol Jogja - Bawen.

Lokasi pintu gerbang dan exit tol ini penting untuk diketahui untuk para pengendara menentukan rute perjalanannya. Terlebih mengingat jalan Tol Jogja - Bawen ini merupakan proyek segitiga emas Jogja - Solo - Semarang (Joglosemar).

Baca Juga: Tol Surabaya Banyuwangi Sudah Sampai Mana? Ini Update Terkini Tol Probolinggo Banyuwangi & Peta Rute Juli 2023

Sebagai informasi jalan Tol Jogja - Bawen akan dibangun sepanjang 75,82 kilometer dimulai dari Sleman hingga ke Bawen, Semarang.

Tol Jogja - Bawen ini melewati sejumlah kabupaten dan desa yang berlokasi mulai dari Magelang, Temanggung dan Ambarawa.

Masyarakat yang memiliki lahan di lokasi yang dilewati jalan Tol Jogja - Bawen ini akan mendapatkan uang ganti rugi atau UGR pembebasan lahan dengan nominal yang berbeda-beda.

Peta rute jalan Tol Jogja - Bawen dapat dilihat melalui link berikut ini untuk mengetahui lokasi pintu gerbang exit tol dan desa terdampak.

Halaman:

Editor: Sani Charonni


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x