3 Museum di Jogja Buat Liburan Sambil Belajar Sejarah, Ada Museum dengan Gaya Arsitektur Unik

- 31 Mei 2023, 12:39 WIB
Liburan sambil belajar mengunjungi tiga museum di Jogja, ada bangunan dengan gaya arsitektur yang unik.
Liburan sambil belajar mengunjungi tiga museum di Jogja, ada bangunan dengan gaya arsitektur yang unik. /BERITA DIY/Yunia Susanti

BERITA DIY – Berikut nama-nama museum di Jogja yang cocok Anda kunjungi. Bisa liburan sambil belajar sejarah yang seru di Jogja.

Jogja memiliki banyak tempat wisata yang membuat siapapun tidak bosan untuk mengunjunginya. Ada pantai, Malioboro, Kaliurang, sampai beberapa museum di Jogja.

Jika Anda lebih sering pergi ke museum saat sekolah dulu, sekarang saatnya untuk menilik kembali ke museum di Jogja.

Ajak teman atau anak-anak menuju museum di Jogja di libur panjang ini. Belajar sejarah tentu tidak hanya melalui buku-buku fisik.

Baca Juga: Tanggal 18 Januari Memperingati Hari Apa, Apakah Libur Tanggal Merah? Ternyata Ada Perayaan Museum Selfie Day

Berkunjung ke Jogja tidak hanya untuk berbelanja, tetapi Anda juga bisa belajar lewat koleksi-koleksi di dalam museum.

Menariknya, keberadaan museum-museum ini masih terjaga dan terawat dengan baik. Sehingga membuat pengunjung nyaman.

Mana saja museum yang sudah Anda kunjungi saat di Jogja? Pastikan ketiga museum ini juga sudah dikunjungi, jika belum segera saja agendakan.

Berikut tiga museum di Jogja yang cocok untuk dikunjungi saat liburan.

Baca Juga: Jadwal Acara TV GTV Hari Ini, 10 Juni 2022: Tonton Lego City Adventures, Miskom, dan Night At Museum The Tomb

  1. Museum Monumen Pancasila Jogja

Alamat: Jalan Kentungan Condongcatur Depok, Kentungan, Condongcatur, Kecamatan Sleman, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta.

Museum Monumen Pancasila didirikan untuk mengenang peristiwa G30S/PKI. Cocok dikunjungi di tanggal 1 Juni sekaligus memperingati Hari Lahir Pancasila.

Museum Pancasila ini memiliki bangunan dengan arsitektur mirip rumah. Berada di kawasan Kentungan, Yogyakarta.

Areanya di sekelilingnya terbuka sehingga suasana terasa sejuk.

  1. Museum Benteng Vredeburg

Alamat: Jalan Margo Mulyo No.6, Ngupasan, Kecamatan Gondomanan, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta.

Museum Benteng Vredeburg dekat dengan area Malioboro, tepatnya di kawasan Titik Nol Kilometer.

Arsitektur bangunannya ciri khas Belanda yang masih bisa Anda saksikan saat berkunjung, di dalamnya juga terdapat diorama.

Dikutip BERITA DIY dari laman Vredeburg.id bahwa salah satu diorama yang menampilkan adegan Prof. Mr. Muhammad Yamin sedang menyampaikan gagasannya dalam Seminar Nasional Pancasila Pertama di Yogyakarta.

Baca Juga: Boneka Berhantu Annabelle Kabur dari Museum Warren, Benarkah?

  1. Museum Monumen Jogja Kembali

Alamat: Jalan Ring Road Utara, Jongkang, Sariharjo, Kec. Ngaglik, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta.

Museum ini lebih dikenal dengan sebutan Monjali dan menjadi salah satu tempat wisata museum favorit di Jogja.

Monumen Jogja Kembali memiliki desain arsitektur kerucut yang unik dilihat dari luar. Ada tiga lantai di museum ini.

Lantai satu terdapat ruang pertemuan semacam auditorium dan koleksi yang berhubungan dengan peristiwa Serangan Umum tahun 1949.

Lantai dua merupakan tempat koleksi-koleksi sejarah dipamerkan berbentuk diorama.

Lantai tiga ini dikhususkan sebagai Ruang Garbha Graha. Dikutip BERITA DIY dari laman Monjali-jogja.com, Ruang Garbha Graha adalah ruang henin untuk dapat merenungkan betapa berat dan banyak pengorbanan bangsa kita.

Itulah tiga museum di Jogja yang bisa Anda kunjungi saat liburan sambil belajar sejarah.***

Editor: Iman Fakhrudin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x