Cara Melihat Komet ZTF pada 1 Februari 2023, Ini Waktu dan Wilayah untuk Lihat Komet Sekali Seumur Hidup

- 31 Januari 2023, 17:25 WIB
Ilustrasi - Cara melihat Komet ZTF pada 1 Februari 2023, berikut waktu dan wilayah untuk melihat komet yang melintas sekali seumur hidup ini.
Ilustrasi - Cara melihat Komet ZTF pada 1 Februari 2023, berikut waktu dan wilayah untuk melihat komet yang melintas sekali seumur hidup ini. /Pexels.com/Frank Cone

Baca Juga: 4 Fenomena Matahari Terjadi Tahun 2023 Lengkap Jadwal Kapan Terjadi Peristiwa Langit

Pada tanggal 31 Januari, komet muncul kembali dari arah Utara pada pukul 19.00 waktu setempat dari arah Utara dan terbenam pada pukul 04.00 waktu setempat.

Adapun wilayah yang disarankan untuk dapat melihat Komet ZTF yaitu pada daerah yang bebas dari polusi cahaya dengan pandangan bebas dari penghalang serta kondisi cuaca yang cerah.

Bagi wilayah dengan tingkat polusi cahaya sedang hingga tinggi seperti wilayah perkotaan maka akan mengalami kesulitan untuk melihat Komet ZTF dengan mata langsung.

Selain itu untuk dapat melihat Komet ZTF dengan lebih jelas juga disarankan menggunakan alat bantu berupa teleskop atau teropong.

Baca Juga: Apa Itu Siklon Tropis 94S 95S, Dampak Cuaca di Indonesia Menurut BMKG

Masyarakat juga dapat mengabadikan atau foto komet ini menggunakan kamera DSLR atau kamera CCD yang terpasang dengan teleskop dan terhubung dengan laptop atau komputer.

Sebagai informasi Komet C/2022 E3 (ZTF) pertama kali diamati pada 10 Juli 2021, ZTF merupakan singkat dari Zwicky Transient Facility yaitu nama fasilitas pengamatan astronomis di California, Amerika.

Demikian informasi cara melihat Komet ZTF pada 1 Februari 2023, berikut waktu dan wilayah untuk melihat komet yang melintas sekali seumur hidup ini.***

Halaman:

Editor: Aziz Abdillah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x