Cara Melihat Komet ZTF pada 1 Februari 2023, Ini Waktu dan Wilayah untuk Lihat Komet Sekali Seumur Hidup

- 31 Januari 2023, 17:25 WIB
Ilustrasi - Cara melihat Komet ZTF pada 1 Februari 2023, berikut waktu dan wilayah untuk melihat komet yang melintas sekali seumur hidup ini.
Ilustrasi - Cara melihat Komet ZTF pada 1 Februari 2023, berikut waktu dan wilayah untuk melihat komet yang melintas sekali seumur hidup ini. /Pexels.com/Frank Cone

BERITA DIY - Simak cara melihat Komet ZTF pada 1 Februari 2023, berikut waktu dan wilayah untuk melihat komet yang melintas sekali seumur hidup ini.

Komet C/2022 E3 (ZTF) merupakan komet dengan ekor pendek hijau yang membutuhkan waktu untuk menyelesaikan lintasan orbitnya pada Matahari selama 50 ribu tahun.

Dengan lama waktu penyelesaian orbit tersebut maka manusia hanya bisa menyaksikan Komet ZTF seumur hidup sekali waktu melintas dengan jarak terdekat dengan Bumi.

Dilansir dari Instagram @lapan_ri, komet ini dapat dilihat di seluruh wilayah Indonesia mulai tanggal 1 Februari 2023 pukul 18.30 hingga 2 Februari pukul 02.30 waktu setempat.

Baca Juga: Fenomena Solstis 21 Desember 2022 Dilarang Keluar Rumah? Ini Penjelasan Penyebab dan Dampak dari LAPAN

Diperkirakan Komet ZTF akan melintas dengan jarak terdekat dengan Bumi pada tanggal 2 Februari 203 pada pukul 00.32 WIB, 01.32 WITA, atau 02.32 WIT dari arah Utara dengan jarak 42,472 juta km dari Bumi.

Penyebab Komet ZTF hanya bisa dilihat sekali seumur hidup karena orbitnya yang berbentuk hiperbola dengan dua titik lenyap yang letaknya berada pada jarak tak terhingga.

Sebenarnya komet ini sudah mulai bisa dilihat pada tanggal 16 Januari pukul 02.30 hingga 05.30 waktu setempat dari arah Timur Laut dengan ketinggian 30,7 derajat untuk wilayah DKI Jakarta.

Kemudian pada tanggal 29 Januari komet akan terlihat dua kali saat tengah malam dan pukul 23.00 waktu setempat, pada 30 Januari komet terbit pada pukul 21.00 waktu setempat dari arah Utara.

Baca Juga: 4 Fenomena Matahari Terjadi Tahun 2023 Lengkap Jadwal Kapan Terjadi Peristiwa Langit

Pada tanggal 31 Januari, komet muncul kembali dari arah Utara pada pukul 19.00 waktu setempat dari arah Utara dan terbenam pada pukul 04.00 waktu setempat.

Adapun wilayah yang disarankan untuk dapat melihat Komet ZTF yaitu pada daerah yang bebas dari polusi cahaya dengan pandangan bebas dari penghalang serta kondisi cuaca yang cerah.

Bagi wilayah dengan tingkat polusi cahaya sedang hingga tinggi seperti wilayah perkotaan maka akan mengalami kesulitan untuk melihat Komet ZTF dengan mata langsung.

Selain itu untuk dapat melihat Komet ZTF dengan lebih jelas juga disarankan menggunakan alat bantu berupa teleskop atau teropong.

Baca Juga: Apa Itu Siklon Tropis 94S 95S, Dampak Cuaca di Indonesia Menurut BMKG

Masyarakat juga dapat mengabadikan atau foto komet ini menggunakan kamera DSLR atau kamera CCD yang terpasang dengan teleskop dan terhubung dengan laptop atau komputer.

Sebagai informasi Komet C/2022 E3 (ZTF) pertama kali diamati pada 10 Juli 2021, ZTF merupakan singkat dari Zwicky Transient Facility yaitu nama fasilitas pengamatan astronomis di California, Amerika.

Demikian informasi cara melihat Komet ZTF pada 1 Februari 2023, berikut waktu dan wilayah untuk melihat komet yang melintas sekali seumur hidup ini.***

Editor: Aziz Abdillah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x