Besok Terakhir! Cek Penerima PIP Hingga Rp 1 Juta Login pip.kemendikbud.go.id, Ini Cara Daftar dan Dapat KIP

- 30 Januari 2023, 08:11 WIB
Ilustrasi KIP untuk dapat PIP/ Segera cek penerima PIP Rp 1 juta login pip.kemendikbud.go.id, besok terakhir cair, ini cara daftar dan dapat KIP.
Ilustrasi KIP untuk dapat PIP/ Segera cek penerima PIP Rp 1 juta login pip.kemendikbud.go.id, besok terakhir cair, ini cara daftar dan dapat KIP. /Tangkap Layar /website ppid.semarangkota.go.id

BERITA DIY - Besok terakhir, segera cek penerima PIP Rp 1 juta login pip.kemendikbud.go.id, ini cara daftar dan dapat KIP.

Pencairan Program Indonesia Pintar atau PIP 2022 hanya tersisa satu hari lagi. 31 Januari 2023 menjadi batas akhir bantuan dicairkan.

PIP menjadi program bantuan yang diberikan Pemerintah kepada siswa SD, SMP, dan SMA sederajat yang kurang mampu untuk meningkatkan perluasan akses dan kesempatan belajar.

Bantuan yang diberikan berupa uang tunai sebsar Rp 450 ribu untuk siswa SD, Rp 750 ribu untuk siswa SMP, dan Rp 1 juta kepada siswa SMA sederajat.

Baca Juga: Siswa SD SMP SMA Tanpa KIP Bisa Dapat BLT Hingga Rp2 Juta Tidak Perlu Ajukan PIP Kemdikbud-Dapodik

Untuk mendapatkan PIP, siswa wajib mempunyai KIP atau Kartu Indonesia Pintar.

Selengkapnya berikut syarat penerima PIP:

1. Memiliki KIP (Kartu Indonesia Pintar)

2. NISN terdaftar di Data Pokok Pendidikan (Dapodik)

3. Berasal dari keluarga miskin, rentan atau tidak mampu berdasarkan data DTKS Kemensos

4. Selain dari keluarga miskin, penerima PIP juga dapat pengklasifikasian tersendiri yaitu:

  • Berasal dari keluarga PKH (Program Keluarga Harapan)
  • Berasal dari atau memegang KKS (Kartu Keluarga Sejahtera)
  • Merupakan anak yatim atau piatu dari sekolah maupun panti sosial atau panti asuhan
  • Terkena dampak bencana
  • Tidak bersekolah
  • Ada kelainan fisik, korban dari musibah, orang tua di PHK, berada di daerah konflik, keluarga kena pidana, mempunyai saudara lebih dari 3
  • Berasal dari lembaga kursus atau pendidikan non formal

 

Lalu bagaimana cara daftar PIP?

Baca Juga: PIP Kemendikbud 2023 Siap Cair, Cara Cek Penerima Bantuan Rp 1 Juta Pakai NISN dan NIK Online Lewat HP di Sini

Cara Daftar PIP

Siswa wajib memiliki KIP. Namun jika belum punya KIP, peserta harus memiliki Kartu keluarga Sejahtera (KKS). Jika tidak ada KKS, silahkan ajukan Surat Keterangan Tidak Mampu (SKTM) dari TT, RW, kelurahan, atau desa.

Kemudian ajukan kartu KIP/KKS/SKTM ke lembaga pendidikan untuk mengajukan PIP.

Selanjutnya setelah mendapatkan KIP, peserta wajib melakukan aktivasi rekening untuk menjadi penerima PIP dengan cara mendatangi kantor unit BNI dan BRI terdekat.

Berikut cara aktivasi rekening PIP:

1. Membawa surat keterangan aktivasi rekenining SimPel PIP dari pihak sekolah

2. Membawa KTP dan KK orang tua atau wali.

3. Membawa KTA atau tanda pengenal pelajar nominasi PIP

4. Mengisi formulir pembukaan rekening SimPel PIP dari BRI ataupun BNI 

Baca Juga: PIP Kemdikbud SD SMP SMK Cair Tapi Saldo Rekening Masih 0 Ini Penyebabnya, Cek Penerima di pip.kemdikbud.go.id

Cek Penerima PIP

Setelah aktivasi rekening, segera cek nama penerima bantuan PIP dapat melalui laman pip.kemendikbud.go.id, berikut ini caranya:

1. Buka pip.kemendikbud.go.id

2. Input NISN dan NIK KTP siswa calon penerima PIP 2022 di kolom yang sudah disediakan

4. Hitung perhitungan kode captcha yang diminta dan tuliskan pada kolom yang disediakan.

5. Klik Cek Penerima PIP

Segera lakukan pengecekan penerima PIP sebelum 31 Januari 2023.

Demikian informasi PIP yang cair terakhir besok, segera cek penerima PIP Rp 1 juta login pip.kemendikbud.go.id, ini cara daftar dan dapat KIP.***

Editor: Muhammad Suria


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x