Begini Cara Simpan Daging Kurban Sapi dan Kambing Awet Tahan Lama di Kulkas Tanpa Pengawet

- 28 Juni 2022, 19:03 WIB
 Begini Cara Simpan Daging Kurban Sapi dan Kambing Awet Tahan Lama di Kulkas Non Pengawet
Begini Cara Simpan Daging Kurban Sapi dan Kambing Awet Tahan Lama di Kulkas Non Pengawet /PIXABAY/Free photos

Setelah yang sejenis dikumpulkan baru dimasukkan ke dalam plastik-plastik yang telah disiapkan dan ikat kencang kedap udara.

Sebaiknya dalam satu kantong plastik daging kapasitasnya disesuaikan untuk sekali proses masak. Ini untuk menghindari penurunan kualitas daging ketika sudah lama disimpan dalam freezer.

Ini bagian terpenting agar membuat daging jadi awet disimpan lama. Daging harus dalam keadaan tidak boleh dicuci atau terkena air.

Alasannya, daging yang hendak disimpan namun dicuci lebih dulu akan lebih cepat terkontaminasi oleh bakteri. Hasilnya daging lebih cepat membusuk.

Baca Juga: 8 Cara Menyembuhkan Pilek Secara Alami dan Cepat, Simak Tips Ini agar Flu Tak Bertambah Parah

Dengan kata lain, menyimpan daging ke dalam freezer untuk waktu yang lama harus masih berupa daging segar.

Kedua, sebelum daging masuk ke freezer sebaiknya daging harus dulu menyesuaikan suhu dingin kulkas. Bisa lebih dulu taruh daging di bagian chiller untuk waktu kurang lebih 3-6 jam. Baru setelahnya bisa dipindah ke freezer.

Ketiga, apabila daging sudah lama disimpan dan hendak diolah jangan langsung siram daging pakai air panas untuk melembekannya.

Cara pakai daging beku untuk dimasak, pindahkan daging ke chiller pada malam sebelum esoknya digunakan. Kemudian saat hendak masak baru keluarkan daging dan rendam pada wadah pakai air keran atau air biasa.

Demikian cara simpan daging kurban sapi dan kambing biar awet dan tahan lama di kulkas non pengawet.***

Halaman:

Editor: Muhammad Suria


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x