Cara Buat Antrean Faskes BPJS Kesehatan Online via Aplikasi Mobile JKN dan Link Eclaim Pcare Terbaru

- 20 Juni 2022, 09:45 WIB
Cara login antrean faskes BPJS Kesehatan online via aplikasi Mobile JKN atau antrean.bpjs-kesehatan.go.id dan link Pcare (Primary Care) terbaru di pcarejkn.bpjs-kesehatan.go.id.
Cara login antrean faskes BPJS Kesehatan online via aplikasi Mobile JKN atau antrean.bpjs-kesehatan.go.id dan link Pcare (Primary Care) terbaru di pcarejkn.bpjs-kesehatan.go.id. /Tangkap layar Mobile JKN

BERITA DIY - Berikut cara login antrean faskes BPJS Kesehatan online via aplikasi Mobile JKN atau antrean.bpjs-kesehatan.go.id dan link Pcare (Primary Care) terbaru di pcarejkn.bpjs-kesehatan.go.id.

Untuk aplikasi Mobile JKN BPJS Kesehatan dan link antrean.bpjs-kesehatan go.id dapat digunakan untuk mendapat nomor antrean ke fasilitas kesehatan (faskes) tingkat pertama (FKTP) dan faskes rujukan tingkat lanjut (FKRTL).

Sementara untuk Pcare atau Primary Care eclaim BPJS kesehatan adalah layanan khusus untuk mendaftar untuk berobat ke faskes tingkat pertama (FKTP) saja, seperti puskesmas, klinik dan dokter.

Baca Juga: Inilah 21 Daftar Penyakit yang Tidak Ditanggung BPJS Kesehatan 2022

Dalam Mobile JKN selain ada pelayanan antrean faskes, nantinya juga akan ada layanan dari Pcare BPJS Kesehatan berupa data pengguna dan skrinning riwayat kesehatan.

Nasabah BPJS Kesehatan hanya perlu input username/email/nomor BPJS dan password untuk akses aplikasi Mobile JKN, laman antrean faskes, hingga Pcare eclaim.

Kini, Pcare eclaim juga menyediakan layanan untuk vaksinasi gratis yang diselenggarakan pada nasabah BPJS Kesehatan.

Baca Juga: Cek Iuran BPJS Kesehatan 2022 Terbaru Usai Kelas 1, 2 dan 3 Dihapus

Cara buat antrean faskes online BPJS Kesehatan

1. Melalui aplikasi Mobile JKN

- Silahkan download Mobile JKN di Play Store atau App Store, kemudian registrasi dengan klik menu "Pendaftaran Pengguna Mobile" atau KLIK DI SINI.

- Isi data diri termasuk nomor kartu BPJS, nomor KTP, tanggal lahir, nama ibu kandung, password, nomor HP, dan email aktif untuk verifikasi.

- Klik "Register"

- Klik "Oke" dan kembali ke halaman login, kemudian isi username serta password.

- Setelah itu pilih menu "Pendaftaran Pelayanan".

- Pilih Poli faskes yang akan dituju (jika perlu dirujuk ke rumah sakit, Anda dapat memilih menu antrean).

- Anda akan menerima nomor antrean faskes.

Baca Juga: Cara Cek Tunggakan Tagihan BPJS Kesehatan Lewat HP Secara Online dan Mudah, Ini Tips Mencicil Tunggakan

Baca Juga: Cara Membayar Iuran BPJS Kesehatan Secara Online Melalui Shopee, Tokopedia, GoPay, dan OVO

2. Melalui link web antrean faskes BPJS Kesehatan

- Akses link laman antrean.bpjs-kesehatan.go.id.

- Masukkan username dan password yang telah Anda daftarkan di Mobile JKN. Dan isi captcha.

- Klik "Login" dan saat di dashboard klik "Console Box".

- Klik "BPJS"

- Isikan NIK atau nomor BPJS Kesehatan.

- Pilih poli faskes yang tersedia.

- Nantinya, nomor antrean faskes akan keluar secara otomatis, Anda bisa cetak dan membawanya ke faskes pilihan.

Baca Juga: Cara Bayar BPJS kesehatan Secara Offline dan Online Melalui Shopee, OVO, DANA, dan Mbanking BRI

Baca Juga: Biaya dan Cara Naik Kelas Perawatan dan Rawat Inap BPJS Kesehatan

Prosedur yang sama juga dilakukan pada link Pcare eclaim https://pcarejkn.bpjs-kesehatan.go.id/eclaim/Login.

Demikian cara login antrean faskes BPJS Kesehatan online via aplikasi Mobile JKN atau antrean.bpjs-kesehatan.go.id dan link Pcare (Primary Care) terbaru di pcarejkn.bpjs-kesehatan.go.id.***

Editor: Arfrian Rahmanta


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x